
Bola.net - Jordan Henderson buka suara terkait kritikan-kritikan yang menimpa Thiago Alcantara. Ia menilai kritikan-kritikan tersebut cenderung tidak adil bagi gelandang anyar Liverpool itu.
Thiago resmi menjadi bagian dari Liverpool pada musim panas kemarin. Ada banyak ekspektasi datang bagi pemain Timnas Spanyol itu, karena ia berhasil membawa Bayern Munchen meraih treble winners sebelum pindah ke Liverpool.
Namun sejauh ini kontribusi yang diberikan Thiago bagi skuat The Reds cenderung belum maksimal. Alhasil beberapa pekan terakhir ia mulai mendapatkan kritikan dari berbagai pihak.
Henderson menilai bahwa Thiago tidak layak mendapatkan kritikan-kritikan tersbeut. "Thiago sudah tampil dengan brillian sejak ia bergabung dengan klub ini," ujar Henderson kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang kapten Liverpool itu di bawah ini.
Berikan yang Terbaik
Henderson bersaksi bahwa Thiago adalah pemain yang sangat berdedikasi di Liverpool. Ia menyebut sang gelandang selalu memberikan yang terbaik di dalam maupun di luar lapangan.
"Saya rasa semua orang tahu betapa bagusnya ia sebagai seorang pemain. Ia adalah pemain kelas dunia, dan sangat menyenangkan memiliki pemain sepertinya."
"Ia juga sosok yang baik di luar lapangan. Ia memberikan teladan dan juga selalu memberikan yang terbaik, dan anda bisa belajar banyak darinya. Saya rasa ia tambahan yang bagus untuk tim ini."
Bakal Semakin Membaik
Menurut Henderson, performa Thiago yang belum stabil ini dikarenakan ia belum beradaptasi 100%. Jadi ia yakin ke depannya Thiago bisa menawarkan sesuatu yang lebih untuk Liverpool.
"Sejauh ini saya rasa ia sudah beradaptasi dengan baik, dan saya yakin ia masih bisa lebih baik lagi."
"Dia adalah pemain yang fenomenal dan semoga saja ia bisa terus meningkatkan permainannya dan ia semakin terbiasa dengan cara kami bermain sebagai sebuah tim." ujarnya.
Laga Krusial
Dini hari nanti, Liverpool ditunggu sebuah pertandingan yang krusial.
The Reds akan berhadapan dengan RB Leipzig di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Marseille Ini Akui Tolak Tawaran Gabung Liverpool, Apa Alasannya?
Liga Inggris 16 Februari 2021, 22:57
-
Thiago Panen Kritikan, Kapten Liverpool Membela
Liga Inggris 16 Februari 2021, 16:51
-
Saran untuk Jurgen Klopp: Coba Cadangkan Alisson Deh!
Liga Inggris 16 Februari 2021, 15:00
-
Julian Nagelsmann: Liverpool Bukan Petinju yang Babak Belur
Bundesliga 16 Februari 2021, 14:45
-
Alisson Becker Masih Hebat, Hanya Tidak Percaya Barisan Bek Liverpool?
Liga Inggris 16 Februari 2021, 14:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR