
Bola.net - Kedatangan Ralf Rangnick sempat disuarakan sebagai penyelamat Manchester United. Namun, sejauh ini performa MU di lapangan belum menunjukkan perubahan maksimal.
Rangnick dipilih MU untuk menggantikan posisi Ole Gunnar Solskjaer. Pelatih Jerman itu punya rapor apik dalam membentuk dan mengembangkan tim menuju sepak bola modern.
Harapannya, Rangnick dapat langsung memaksimalkan potensi MU yang gagal dilakukan Solskjaer. Dia diharapkan bisa melakukan sejumlah perubahan penting yang tidak bisa dilakukan Solskjaer.
Sayangnya, sejauh ini Rangnick justru tampak kesulitan menerapkan gagasannya di lapangan.
Tidak ada perkembangan signifikan
Saat ini MU tertahan di peringkat ke-7 klasemen sementara Premier League 2021/22. Posisi ini jauh dari kata memuaskan, bahkan tidak lebih baik dari era Solskjaer.
Kesulitan MU juga diamati oleh analis Premier League, Alan Smith. Menurutnya, masih ada keraguan besar soal kualitas Rangnick.
"Jelas tidak ada lonjakan performa seperti yang kita harapkan ketika Ralf Rangnick tiba," ujar Smith di Sky Sports.
"Saya tahu mereka sudah meraih jumlah poin yang cukup memuaskan, tapi soal performa tidak ada perkembangan yang terlihat."
Masih meragukan
Smith tahu bahwa Rangnick mungkin membutuhkan waktu untuk menerapkan setiap perubahan yang dia inginkan. Namun, keraguan terkait Rangnick bukan hanya soal perubahan tersebut, melainkan juga soal riwayatnya sebagai pelatih.
"Masih ada banyak keraguan yang mengitari Old Trafford baru-baru ini," sambung Smith.
"Rangnick berkata bahwa dia tidak punya cukup waktu di sesi latihan karena Covid dan padatnya pertandingan, Anda bisa bersimpati untuk itu."
"Namun, keraguan soal Rangnick adalah bahwa dia tidak banyak melatih selama 10 tahun terakhir. Dia belum pernah melatih klub top, jadi mungkin sekarang dia mencoba menemukan pijakannya dalam klub sebesar MU," tandasnya.
Sumber: Sky Sports
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Kesulitan di PSG, Arsenal Disarankan Angkut Eks Pemain Liverpool Ini
- Manchester United Tunda Perekrutan Aurelien Tchouameni
- Juventus Kian Seriusi Transfer Anthony Martial
- Hanya Cedera Ringan, Cristiano Ronaldo Pede Bisa Comeback Lawan Aston Villa
- Liverpool Serius Incar Kroos, Siapkan Tawaran 25 Juta Pounds Pada Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dean Henderson Ingin Cabut, Bos Manchester United Bisa Memaklumi
Liga Inggris 14 Januari 2022, 21:01
-
Jumpa Aston Villa, Ralf Rangnick Optimistis MU Bisa Raih Kemenangan
Liga Inggris 14 Januari 2022, 20:40
-
Lawan Aston Villa, Empat Pemain Manchester United Bakal Comeback
Liga Inggris 14 Januari 2022, 20:20
-
Batal Mudik, Edinson Cavani Bakal Gabung Barcelona?
Liga Spanyol 14 Januari 2022, 20:07
-
Patrice Evra: Paul Pogba Bertahan di MU? Kayaknya Enggak!
Liga Inggris 14 Januari 2022, 19:52
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR