
Bola.net - Manajer Arsenal Mikel Arteta menyebut Jose Mourinho masih tetap seorang manajer kelas dunia jelang duel melawan Tottenham.
Di sepanjang karirnya, Mourinho telah meraih banyak kesuksesan. Dimulai di Porto, Chelsea, Inter Milan, hingga Real Madrid.
Namun sepertinya magis manajer asal Portugal tersebut sepertinya sudah terkikis. Ia memang sempat sukses di Manchester United namun hanya di musim perdananya saja.
Kini Mourinho mencoba peruntungannya di Tottenham. Sejauh ini pelatih berusia 57 tahun itu sepertinya kesulitan menemukan formula yang pas untuk membuat Spurs terbang tinggi.
Pujian Arteta
Mikel Arteta pernah sempat berlatih di bawah asuhan Jose Mourinho ketika ia masih di Barcelona B. Arteta mengatakan Mourinho memang sempat mengalami masa-masa sulit di Tottenham.
Namun demikian, Mourinho masih tetap merupakan salah satu manajer terbaik dalam dunia sepak bola. "Tentu saja," jawabnya ketika ditanya apakah Mourinho masih pelatih kelas dunia, seperti dilansir Goal.
“Mereka mengalami pasang surut, tetapi secara keseluruhan Anda dapat dengan jelas melihat apa yang ingin ia bawa ke klub."
“Ia mengelola energi, momentum dan membangun budaya yang sangat kuat di klub sepak bola yang kuat yang melakukannya. Dan juga, ia memastikan bahwa ia menang, dan ia telah menang di setiap klub yang ia perkuat," tegasnya.
“Jelas situasinya, waktu ketika ia tiba, berbeda dari memulai proyek baru sejak musim panas, tetapi saya yakin ia akan berhasil. Ia selalu begitu. Ia selalu menemukan cara yang tepat untuk melakukannya dan itu akan membutuhkan sedikit waktu, tetapi saya yakin ia akan melakukannya," serunya.
Karena Cedera
Jose Mourinho memang kesulitan untuk bisa memberikan hasil-hasil positif bagi Tottenham secara konsisten. Mikel Arteta tahu apa penyebabnya.
Ia mengatakan, Spurs tak bisa konsisten karena ada sejumlah pemain intinya yang cedera macam Harry Kane dan Son Heung-Min. Ia yakin setelah masalah cedera itu berlalu, Mourinho akan bisa membuat Tottenham meraih hasil apik secara konsisten.
“Saya pikir dalam waktu yang lama mereka [Tottenham] mengalami banyak cedera. Jadi ia tidak memiliki kesempatan untuk konsisten dengan timnya dan itu adalah kerugian besar yang mereka miliki," cetusnya.
“Saya tahu ia telah melakukannya. Saya tahu orang-orang telah bekerja dengannya dan ia selalu menemukan cara untuk menjadi sukses dan saya yakin ia akan melakukannya lagi," ujar Arteta.
Arsenal sekarang ini berada di peringkat delapan klasemen sementara Premier League. Pasukan Mikel Arteta telah mengoleksi 50 poin. Sementara Tottenham mengoleksi 49 poin. Skuat Jose Mourinho itu berada satu tingkat persis di bawah The Gunners.
(Goal)
Baca Juga:
- Real Madrid Masukkan Nama Luka Jovic di Daftar Jual Musim Panas
- Jika Terus Berulah, Guendouzi Bisa Saja Dilego Arsenal
- Baru Masuk Langsung Keluar, Ini 10 Pemain Pengganti Dengan Rekor Kartu Merah Tercepat di EPL
- Arsenal Segera Dapatkan Malang Sarr dengan Gratis, Siapa Dia?
- Di Arsenal Saja Kesulitan, Mungkinkah Guendouzi Gabung Barcelona?
- Gerrard, Lampard, dan Scholes, Siapa yang Paling Sulit Dilawan Fabregas?
- Ternyata, Matteo Guendouzi Memang Pemain yang Bermasalah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bad Mood, Mourinho Ngacir Dari Sesi Konferesi Pers
Open Play 10 Juli 2020, 22:47
-
Tottenham vs Arsenal, Arteta Sebut Mourinho Masih Manajer Kelas Dunia
Liga Inggris 10 Juli 2020, 22:14
-
Tottenham Mulai Dekati Willian
Liga Inggris 10 Juli 2020, 21:20
-
Barcelona Incar Duo Tottenham, Siapa Saja Mereka?
Liga Spanyol 8 Juli 2020, 03:15
-
Jose Mourinho: Saya Senang Hugo Lloris dan Son Heung-Min Bertengkar
Liga Inggris 7 Juli 2020, 10:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR