
Bola.net - Dimitar Berbatov menilai kedatangan Cristiano Ronaldo ke Manchester United tidak sepenuhnya membuat skuad The Red Devils senang. Menurutnya, kehadiran Ronaldo bisa menjadi kabar buruk bagi Edinson Cavani.
Ronaldo resmi pulang ke Manchester United di musim panas ini. Dia meninggalkan Juventus dengan biaya transfer sebesar 15 juta Euro.
Sejauh ini Ronaldo bisa dikatakan tampil ciamik bersama Setan Merah. Kapten Timnas Portugal tersebut sukses mengemas tiga gol dari dua pertandingan.
Performa Ronaldo
Mantan striker MU Dimitar Berbatov cukup terkesan dengan dampak yang diberikan Cristiano Ronaldo bagi Setan Merah sejauh ini.
“Dua pertandingan, tiga gol untuk Cristiano Ronaldo dengan kaus merah,” kata Berbatov kepada Betfair.
“Saya tidak terkejut dengan dampak langsung yang dia buat di United dan dia hanya akan menjadi lebih baik seiring berjalannya musim.
"Anda tidak bisa berdebat dengan golnya dan aura yang dia bawa ke tim. Para penggemar memberinya sambutan yang luar biasa pada Sabtu lalu dan dia membalasnya dengan dua gol yang dicetak dengan baik."
Nasib Cavani
Berbatov sedikit khawatir kalau kedatangan Ronaldo juga bisa mempengaruhi perasaan Edinson Cavani di klub. Menurutnya, kehadiran Ronaldo bisa membuat Cavani tidak senang.
“Akan menarik untuk melihat bagaimana Ole membuat pemain lain senang. Dia harus memutuskan bagaimana dia menggunakan pemain seperti Edinson Cavani dan Anthony Martial," lanjutnya.
“Inilah saat mengelola skuat yang bertalenta menjadi sulit karena para pemain akan merasa sulit menerimanya.
“Cavani mungkin tidak senang. Dia menjalani musim pertama yang hebat di United dan lalu dia tersingkir dan kehilangan nomor punggung tujuhnya."
Harapan Berbatov
Berbatov berharap Ole Gunnar Solskjaer bisa mengatasi masalah persaingan Ronaldo dan Cavani dengan sebaik-sebaiknya.
“Saya harap Ole melakukan percakapan yang jujur dengan Cavani tentang rencananya untuk tim," lanjutnya.
“Sebagai pemain dalam situasi ini, Anda memahami bahwa tugas manajer adalah memilih tim terbaik, tetapi Anda selalu ingin bermain dan merasa tidak bahagia saat tidak dimainkan.”
Sumber: Betfair
Baca Juga:
- Van De Beek Diklaim Sudah Tak Punya Masa Depan Lagi di MU, Pergi Januari?
- Punya Rekor Buruk di Liga Champions, Eks MU Yakin Solskjaer Masih Aman dari Pemecatan
- Kocak! Terusir Karena Domba-Domba Berisik, Cristiano Ronaldo Kena Ejek Patrice Evra
- Cerita Van de Beek di MU: Starter Lalu Ditarik atau Main Cuma 10 Menit
- Jesse Lingard Masih Dianggap Bagian Manchester United Meski Bikin Blunder Fatal
- Ole Gunnar Solskjaer Berikan Kabar Terbaru Soal Kondisi Edinson Cavani
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mino Raiola: Paul Pogba Masih Cinta Juventus, Tapi...
Liga Italia 17 September 2021, 23:39
-
Manchester United Incar Jude Bellingham di 2022, Dortmund: Gak Dulu!
Bundesliga 17 September 2021, 21:26
-
Tidak Bisa Ditawar, Ini Musimnya Manchester United Juara!
Liga Inggris 17 September 2021, 21:12
-
Rame Gan! Barcelona Ikut-ikutan Kejar Paul Pogba
Liga Spanyol 17 September 2021, 20:55
-
Buka-Bukaan! Song Heung-Min Akui Dirinya Pendukung Manchester United
Liga Inggris 17 September 2021, 20:42
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR