
Bola.net - Manchester United dinilai punya kewajiban untuk menyuguhkan performa yang jauh lebih baik dari musim lalu. MU tidak punya alasan untuk kembali gagal musim 2019/20 ini.
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer itu sudah membuktikan diri dengan mengalahkan Chelsea 4-0 pada pekan pertama Premier League 2019/20. Kini, tugas MU adalah menjaga performa tersebut.
Skuad MU punya waktu istirahat cukup sebelum melawan Wolverhampton pada pekan kedua Premier League, Selasa (20/8/2019) dini hari WIB. Artinya, tidak ada alasan MU gagal menang.
Mengapa begitu? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Jauh Lebih Baik
Mantan striker MU, Dimitar Berbatov tak segan mengkritik performa skuad Setan Merah. Berbatov hanya ingin melihat permainan yang jauh lebih baik dari musim lalu. Dia yakin pemain-pemain MU berpikiran sama.
"Hanya ada satu hal yang ingin saya lihat: performa yang lebih baik dari musim lalu. Cara kami mengakhiri musim lalu sangat mengecewakan. Jadi, musim ini, semoga mereka bisa tampil lebih baik," tegas Berbatov dikutip dari Starsport.
"Tidak hanya salah satu pemain, melainkan keseluruhan sebagai tim. Mereka harus berkata pada diri mereka sendiri: 'oke, kami harus jadi jauh lebih baik'."
Cuplikan Kekuatan
Berbatov tahu MU menjalani pramusim apik dan belum pernah merasakan kekalahan sampai saat ini. Namun, dia juga mengingatkan bahwa Premier League merupakan liga sulit dengan sejuta tantangan.
"Ketika melihat mereka di Singapura, apa yang saya lihat membuat saya terkesan. Namun, laga uji coba jelas berbeda dengan Premier League," sambung Berbatov.
"Terkadang anda bisa bermain lebih bebas di laga uji coba karena tidak ada tekanan. Namun, ketika musim dimulai, rasa grogi itu mulai muncul. Pikiran-pikiran negatif mulai mengganggu, tapi itu harus dihentikan," tutupnya.
Sumber: Starsport
Baca Juga:
- Solskjaer Menghadapi Masalah yang Pernah Mengganggu Mourinho dan Van Gaal, Apa Itu?
- Jadwal Premier League: Diawali Arsenal vs Burnley, Ditutup Wolves vs MU
- Ini yang Harus Dilakukan Chelsea Usai Kekalahan Beruntun dari MU dan Liverpool
- Solskjaer Gelar Pembicaraan dengan Christian Eriksen
- Terungkap, Manchester United Tawar Kalidou Koulibaly 90 Juta Euro
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Neymar dan Pogba, Zidane Ogah Membahas Pemain yang Bukan Miliknya
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 23:58
-
SMS: Rumor ke MU itu Bualan Media!
Liga Inggris 16 Agustus 2019, 22:00
-
Gagal Bersinar di MU, Adnan Januzaj Salahkan Louis van Gaal
Liga Inggris 16 Agustus 2019, 21:40
-
Kakak Sebut Paul Pogba Masih Bisa Pindah ke Real Madrid
Liga Inggris 16 Agustus 2019, 20:00
-
Arti Penting Harry Maguire untuk Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 16 Agustus 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR