Bola.net - Pandit sepak bola Inggris, Paul Merson, menilai sosok Unai Emery belum memberi warna baru bagi Arsenal. Dia menyebut Emery tidak lebih dari sekedar kamuflase atau penyamaran dari Arsene Wenger.
Unai Emery mulai melatih Arsenal pada musim 2018/2019 yang lalu. Pada musim pertamanya, Emery mampu membawa Arsenal ke final Liga Europa. Meskipun akhirnya kalah dari Chelsea.
Mantan pelatih Sevilla tersebut gagal membawa Arsenal menempati posisi empat besar klasemen akhir Premier League musim 2018/19 yang lalu. Arsenal pun tidak akan tampil di Liga Champions musim ini.
Emery sudah membawa banyak perubahan di Arsenal, dalam hal ini masuknya pemain baru. Namun, mengapa Paul Merson menilai Emery masih sama dengan Wenger? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Racikan Unai Emery, Rasa Arsene Wenger
Akhir pekan lalu, Arsenal bermain melawan Tottenham di pekan keempat Premier League 2019/2020. Sempat tertinggal 2-0, Arsenal akhirnya mampu mengakhiri laga dengan skor imbang 2-2.
Menurut Paul Merson, pada laga ini Emery nampak seperti Wenger. Sebab, mereka menurunkan komposisi gelandang tanpa menempatkan pemain dengan tipe kreatif atau yang mampu menyuplai bola matang ke penyerang.
"Dengan Granit Xhaka, Matteo Guendouzi dan Lucas Torreira, Arsenal memiliki tiga pemain yang tidak kreatif. Mereka adalah tiga pemain holding," ucap Paul Merson kepada Sky Sports.
"Saya tidak percaya apa yang saya tonton. Itu mengingatkan ketika Arsene Wenger melatih tim ini," kata Paul Merson.
Paul Merson merasa Unai Emery, sama seperti Wenger. Mereka tidak punya konsep yang jelas di lini tengah. Tidak ada pemain kreatif yang dimainkan. "Satu-satunya solusi yang saya lihat adalah dengan memainkan Mesut Ozil di belakang tiga pemain depan," ucap Paul Merson.
Arsenal Punya Penyerang Hebat
Sementara itu, Paul Merson menyebut Arsenal sebenarnya punya potensi yang besar di lini depan. Nicolas Pepe, Lacazette dan Aubameyang lebih dari cukup untuk membuat lini serang Arsenal ditakuti.
Namun, keberadaan trio penyerang tersebut tidak mendapat sokongan bola yang cukup dari lini tengah.
"Tidak ada yang diragukan dari tiga pemain itu. Jika Anda tidak mendapatkan bola, Anda tidak akan mencetak gol. Sesederhana itu. Mereka harus melakukannya sendiri. Layanan pada mereka sangat kurang," ucap Paul Merson.
Arsenal sendiri saat ini berada di posisi kelima klasemen sementara Premier League. The Gunners mendapatkan tujuh poin dari empat laga yang sudah dimainkan pada musim 2019/2020 ini.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Move On Dari Arsenal, Henrikh Mkhitaryan Siap Memulai Babak Baru di AS Roma
Liga Italia 3 September 2019, 20:20
-
Tren Buruk Arsenal Berlanjut, Unai Emery Diminta Mainkan Mesut Ozil
Liga Inggris 3 September 2019, 18:00
-
Kagetnya Matteo Guendouzi Dipanggil ke Timnas Senior Prancis
Piala Eropa 3 September 2019, 17:00
-
Bernd Leno: Arsenal Lebih Bagus Daripada Tottenham
Liga Inggris 3 September 2019, 15:40
-
Sama-Sama Dibuang ke Italia, Ini Perbedaan Alexis Sanchez dengan Mkhitaryan
Liga Italia 3 September 2019, 14:30
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR