Pemain 23 tahun itu resmi diboyong dari FC Twente, dengan kontrak berdurasi empat tahun ke depan. Hal ini terbilang cukup mengejutkan, mengingat Fer diketahui sudah hampir bergabung dengan Everton bulan Januari silam, namun gagal melewati tes medis.
Kedatangan Fer menjadi pemain keenam yang sudah direkrut The Canaries, setelah sebelumnya telah mendatangkan Javier Garrido, Ricky van Wolfswinkel, Nathan Redmond, Carlo Nash dan Martin Olsson.
Manajer Norwich, Chris Hughton tampak antusias menyambut para pemain barunya di Carrow Road. Perihal kedatangan Fer, eks manajer Newcastle itu mengaku puas karena berhasil mengamankan talenta muda negeri kincir angin.
"Kami sangat bahagia bisa mendapatkan tanda tangan dari seorang pemain dengan kualitas yang dimiliki Leroy Fer," ujar Hughton.
"Ia seorang pemain internasional Belanda yang serba bisa dan pada usia 23 ia telah memiliki keseimbangan yang menyenangkan, karena telah bermain di lebih dari 100 laga di Liga Belanda. Namun ia masih butuh banyak waktu untuk berkembang sebagai pemain bersama kami." (nor/atg)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Urung ke Everton, Leroy Fer Gabung Norwich City
Liga Inggris 14 Juli 2013, 06:30
-
Tottenham, Magnet Bagi Nacer Chadli
Liga Inggris 11 Juli 2013, 05:15
-
Detail Jersey: FC Twente Home dan Away 2013-2014
Open Play 1 Juli 2013, 05:36
-
Liverpool dan Spurs Incar Bintang Belgia
Liga Inggris 8 Juni 2013, 15:35
-
Inter dan Trio Premier League Berebut Douglas
Liga Italia 3 Januari 2013, 04:01
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR