Bola.net - - Arsene Wenger memberikan pujian pada Alexis Sanchez setelah ia menjadi penentu kemenangan atas Manchester City di partai semi final FA Cup di stadion Wembley, Minggu (23/4). Lalu, Wenger memastikan pemain bintangnya tersebut akan tetap bertahan di Arsenal musim depan.
Menghadapi Man City, Arsenal sempat tertinggal 0-1 karena gol Sergio Aguero. Arsenal kemudian menyamakan kedudukan lewat gol Nacho Monreal pada menit 71.
Tak ada gol hingga waktu normal habis. Di babak extra time, Sanchez keluar sebagai penentu kemenangan untuk The Gunners. Ia membawa timnya melaju ke final dan akan bertemu dengan Chelsea.
Peran Sanchez memang penting untuk Arsenal musim ini. Pemain asal Chile yang telah mengumpulkan 23 gol dan memberikan 18 assist musim ini tersebut akan habis kontraknya pada 2018 mendatang. Pembicaraan kontrak masih ditunda hingga akhir musim. Namun Wenger berharap bisa mempertahankan Sanchez lebih panjang lagi.
"Alexis Sanchez layaknya tim. Ia mengalami masalah di awal-awal dan ia menjadi baik dan semakin baik. Ia seperti binatang, selalu siap membunuh lawannya. Ia tak pernah menyerah," kata Wenger setelah menjalani pertandingan menghadapi Man City pada BBC Sport.
"Ia akan di sini tahun depan karena ia punya kontrak dan semoga kami bisa memperpanjang kontraknya," sambungnya.
✅ Scores winner in @EmiratesFACup semi-final
✅ Gives shirt to young fan
😁 @Alexis_Sanchez#AFCvMCFC 🔴2-1🔵 pic.twitter.com/ev01K92JyT
— Arsenal FC (@Arsenal) April 23, 2017
Di Premier League, Arsenal tengah mengalami masa sulit. Hingga pekan 31, klub asal London tersebut masih duduk di peringkat tujuh. Artinya, mereka terancam tak bisa main di kancah Eropa musim depan jika terus bertahan pada posisi tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masuk Final FA Cup, Guardiola Beri Selamat Arsenal dan Chelsea
Liga Inggris 24 April 2017, 17:00
-
Guardiola: Lupakan Arsenal dan Fokus ke MU
Liga Inggris 24 April 2017, 16:45
-
Kebahagiaan dan Gol Kaki Kanan Pertama Bagi Nacho Monreal
Liga Inggris 24 April 2017, 15:30
-
Tampil Perdana di Wembley, Gembiranya Rob Holding
Liga Inggris 24 April 2017, 14:45
-
Dinilai Telat Pakai Sistem Tiga Bek, Ini Komentar Wenger
Liga Inggris 24 April 2017, 13:40
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR