
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea akhirnya mengambil langkah nyata untuk mendaratkan Jadon Sancho di musim panas ini. Mereka telah melayangkan tawaran resmi mereka ke Manchester United.
Di deadline day bursa transfer ini, Chelsea lagi berburu winger baru. Mereka butuh pemain yang bisa menggantikan Raheem Sterling yang sudah dikonfirmasi akan didepak Enzo Maresca.
Chelsea diketahui naksir dengan Jadon Sancho. Mereka ingin menjadikan sang winger bagian dari tim mereka di musim panas ini.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa Chelsea akhirnya bergerak untuk mendapatkan jasa Sancho. Mereka dilaporkan telah melepaskan tawaran untuk sang winger.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Lepaskan Tawaran Resmi

Setelah berdiskusi di internal tim, Chelsea akhirnya memutuskan untuk melepaskan tawaran resmi untuk merekrut Sancho.
Mereka dikabarkan akan memberikan proposal peminjaman untuk sang winger. Nantinya ada klausul opsi pembelian permanen sang winger.
Namun Chelsea dikabarkan akan memberikan paket tawaran dengan nilai yang cukup tinggi agar sang winger bisa pindah ke London.
Masih Dievaluasi MU

Menurut Romano, Manchester United saat ini sudah menerima tawaran Chelsea dan sedang mempelajarinya.
MU sendiri dikabarkan lebih suka untuk menjual Sancho secara permanen di bursa transfer kali ini. Namun mereka menyadari bahwa situasinya saat ini sudah semakin mepet.
Alhasil mereka akan mempertimbangkan apakah mereka mau melepaskan Sancho ke Chelsea dengan tawaran tersebut atau tidak.
Siap Pindah

Menurut Romano, dari pihak Sancho sendiri terbuka untuk bergabung dengan Enzo Maresca di Chelsea.
Jadi ia menunggu keputusan MU apakah ia akan dilepas atau dipertahankan di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Chelsea Kirimkan Tawaran Resmi untuk Rekrut Jadon Sancho
Liga Inggris 30 Agustus 2024, 21:11
-
Soal Raheem Sterling, Mikel Arteta Pilih Tutup Mulut
Liga Inggris 30 Agustus 2024, 20:24
-
Transfer Domino: Ivan Toney ke Arab Saudi, Victor Osimhen ke Chelsea
Liga Inggris 30 Agustus 2024, 17:39
-
Melunak, MU Turunkan Harga Jual Jadon Sancho di Deadline Day
Liga Inggris 30 Agustus 2024, 17:30
LATEST UPDATE
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR