Bola.net - Bursa transfer Serie A pada musim panas 2024/2025 ini berjalan sangat menarik. Beberapa transaksi besar di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Italia itu telah terjadi.
Serie A dikenal sebagai salah satu liga top di dunia. Jadi, wajar jika klub-klub Italia mendatangkan pemain dengan harga mahal.
Juventus dan AC Milan termasuk cukup aktif berburu pemain di bursa transfer musim panas ini. Sementara juara bertahan Inter Milan juga memperkuat skuadnya.
Lantas, siapa saja 10 transfer termahal musim panas 2024 di Serie A? Berikut daftar selengkapnya.
NB: Konten ini diupdate secara reguler.
10. Marin Pongracic
Posisi: Bek tengah
Usia: 26 tahun
Klub asal: Lecce
Klub baru: Fiorentina
Harga transfer: €15 juta
Marin è Viola. ⚜️#Pongracic #Fiorentina pic.twitter.com/Fdeubmdptb
— ACF Fiorentina (@acffiorentina) July 19, 2024
Marin Pongracic tampil reguler untuk Lecce pada musim lalu. Fiorentina kemudian memboyongnya pada musim panas ini untuk memperkuat lini belakangnya. Bek asal Kroasia itu menggantikan posisi Nikola Milenkovic yang pindah ke Nottingham Forest.
9. Thijs Dallinga
Posisi: Penyerang
Usia: 23 tahun
Klub asal: Toulouse
Klub baru: Bologna
Harga transfer: €15 juta
🎙 𝐏𝐑𝐄𝐒𝐄𝐍𝐓𝐀𝐙𝐈𝐎𝐍𝐄 🎙
— Bologna FC 1909 (@Bolognafc1909) July 26, 2024
Le prime parole in rossoblù di Thijs Dallinga ⤵️#ForzaBFC #WeAreOne
Bologna sudah mendapatkan pengganti Joshua Zirkzee yang pindah ke Manchester United. Mereka sekarang punya Thijs Dallinga yang sama-sama dari Belanda. Dia didatangkan dari klub Prancis Toulouse.
8. Vitinha
Posisi: Penyerang
Usia: 24 tahun
Klub asal: Marseille
Klub baru: Genoa
Harga transfer: €16 juta
Vitinha:
— Genoa CFC (@GenoaCFC) June 21, 2024
"Genoani, siamo ancora insieme. In poco tempo abbiamo creato un legame talmente forte che era giusto andasse avanti. Vi aspetto al Ferraris per continuare a sognare con i nostri colori"
🔴🔵 pic.twitter.com/fWehEwFXzv
Genoa tak mau ketinggalan berburu pemain baru di bursa transfer musim panas ini. Mereka sudah mendatangkan Vitinha dari Marseille. Pemain asal Portugal tersebut mencetak enam gol dan tiga assist pada musim lalu.
7. Khephren Thuram

Posisi: Gelandang
Usia: 23 tahun
Klub asal: Nice
Klub baru: Juventus
Harga transfer: €20 juta
Juventus sangat aktif berburu pemain baru untuk mendukung pelatih baru Thiago Motta. Salah satu pemain sudah didatangkan Bianconeri adalah Khephren Thuram. Gelandang asal Prancis itu bisa menggantikan posisi Adrien Rabiot yang sudah pergi.
6. Charles De Ketelaere

Posisi: Gelandang
Usia: 23 tahun
Klub asal: AC Milan
Klub baru: Atalanta
Harga transfer: €22 juta
Charles De Ketelaere mengalami kesulitan saat bermain bersama AC Milan. Gelandang asal Belgia itu kemudian dipinjamkan ke Atalantan pada musim lalu. De Ketelaere ternyata mampu tampil apik dan La Dea tak ragu untuk menebusnya secara permanen.
5. Enzo Le Fee
Posisi: Gelandang
Usia: 24 tahun
Klub asal: Rennes
Klub baru: AS Roma
Harga transfer: €23 juta
🤝 Benvenuto alla Roma, Enzo Le Fée! 🇫🇷#ASRoma pic.twitter.com/1THsanuZ6U
— AS Roma (@OfficialASRoma) July 10, 2024
AS Roma termasuk klub yang sangat sibuk pada bursa transfer musim panas ini. Giallorossi mendatangkan Enzo Le Fee untuk menambah kedalaman lini tengahnya. Gelandang asal Prancis itu merapat ke Olimpico dari Rennes.
4. Matias Soule

Posisi: Winger
Usia: 21 tahun
Klub asal: Juventus
Klub baru: AS Roma
Harga transfer: €25,6 juta
Matias Soule memutuskan untuk meninggalkan Juventus pada bursa transfer musim panas ini. Winger asal Italia itu menerima pinangan untuk bermain bersama AS Roma. Soule diharapkan bisa mengembangkan kariernya di bawah asuhan Daniele De Rossi.
3. Davide Frattesi

Posisi: Gelandang
Usia: 24 tahun
Klub asal: Sassuolo
Klub baru: Inter Milan
Harga transfer: €29 juta
Inter Milan meminjam Davide Frattesi dari Sassuolo pada musim 2023/2024. Kini, Nerazzurri membelinya secara permanen. Frattesi sudah tampil sangat bagus dan cocok dengan skema bermain Simone Inzaghi.
2. Alessandro Buongiorno
Posisi: Bek tengah
Usia: 25 tahun
Klub asal: Torino
Klub baru: Napoli
Harga transfer: €35 juta
Alessandro Buongiorno tampil cukup solid bersama Torino. Sempat dikaitkan dengan beberapa klub, Buongiorno akhirnya memilih Napoli sebagai pelabuhan barunya. Dia akan bekerja sama dengan Antonio Conte.
1. Douglas Luiz
Posisi: Gelandang
Usia: 26 tahun
Klub asal: Aston Villa
Klub baru: Juventus
Harga transfer: €51,5 juta
Il primo allenamento di Douglas Luiz e i ritorni di Danilo, Bremer e Yildiz 🥰
— JuventusFC (@juventusfc) July 30, 2024
Le immagini della giornata 📺⤵️
Douglas Luiz sebelumnya merupakan pemain kunci Aston Villa di bawah asuhan Unai Emery. Juventus berhasil membawanya ke Italia pada musim panas ini. Bianconeri harus merogoh koceknya dalam-dalam untuk mendapatkan gelandang asal Brasil tersebut.
Sumber: Transfermarkt
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gabung MU, Segini Gaji yang Akan Didapatkan Adrien Rabiot
Liga Inggris 31 Juli 2024, 20:02
-
10 Transfer Termahal Serie A 2024/2025 Sejauh Ini
Liga Italia 31 Juli 2024, 13:50
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Bournemouth vs Arsenal: Declan Rice
Liga Inggris 4 Januari 2026, 04:05
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR