Bola.net - Klub Serie A, AC Milan diberitakan akan mendatangkan rekrutan ketiga mereka di musim dingin ini. Raksasa Italia itu dirumorkan bakal mendatangkan Dani Olmo dari Dinamo Zagreb.
Milan sendiri bergerak cukup aktif di bursa transfer kali ini. Mereka ingin memperkuat tim mereka agar bisa masuk ke zona Liga Champions di akhir musim ini.
Sejauh ini tim berjuluk Rossonerri itu sudah mendatangkan dua pemain. Mereka merekrut Zlatan Ibrahimovic dan Simon Kjaer.
Namun Express mengklaim bahwa Milan bakal mendapatkan tambahan tenaga dalam waktu dekat ini. Mereka diberitakan akan mengamankan jasa Dani Olmo dari Dinamo Zagreb.
Simak situasi transfer Olmo selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Serang Berbakat
Menurut laporan tersebut, Stefano Pioli sangat menginginkan sosok Olmo di bursa transfer kali ini.
Ia merasa timnya kekurangan energi dan kreativitas di lini serang mereka. Untuk itu Pioli ingin mendatangkan gelandang serang baru.
Olmo dinilai memiliki kemampuan di atas rata-rata sehingga Pioli merasa sang pemuda bisa menjadi rekrutan yang bagus untuk timnya.
Kunci Transfer
Menurut laporan tersebut, pihak AC Milan sudah mulai bernegosiasi dengan pihak Zagreb terkait transfer Olmo.
Menurut laporan tersebut, pembicaraan antara kedua tim berjalan lancar. Olmo akan menjadi pemain Milan dengan tebusan sebesar 17 juta pounds dan bisa berkembang menjadi 26 juta pounds jika sang pemain memenuhi sejumlah klausul.
Menurut laporan tersebut, kedua pihak akan segera menuntaskan transfer ini dan Olmo dalam waktu dekat akan terbang ke Milan untuk menuntaskan kepindahannya.
Rekrutan Lain
AC Milan sendiri diberitakan masih ingin mendatangkan gelandang serang baru ke tim mereka.
Kali ini mereka dirumorkan akan membajak Cengiz Under dari AS Roma.
(The Express)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Kunci Transfer Dani Olmo?
Liga Italia 17 Januari 2020, 22:00
-
Mengaku Pernah Diperkosa Theo Hernandez, Model Ini Akhirnya Terancam Dipenjara
Bolatainment 17 Januari 2020, 18:56
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia Pekan ke-20, Juventus Tetap di Puncak?
Liga Italia 17 Januari 2020, 14:59
-
Data dan Fakta Serie A: AC Milan vs Udinese
Liga Italia 17 Januari 2020, 13:02
-
Prediksi AC Milan vs Udinese 19 Januari 2020
Liga Italia 17 Januari 2020, 13:01
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR