Bola.net - - Agen bintang Sassuolo, Lorenzo Pellegrini baru-baru ini buka suara mengenai isu ketertarikan AC Milan terhadap kliennya. Sang agen menyebut bahwa Pellegrini tersanjung atas ketertarikan tersebut, namun ia belum mau memutuskan masa depannya dalam waktu dekat.
Gelandang berusia 20 tahun ini merupakan jebolan akademi AS Roma. Namun pada tahun 2015 silam ia memutuskan untuk hengkang dari ibukota Italia tersebut untuk mendapatkan jam bermain lebih banyak di level profesional.
Di Sassuolo, Pellegrini bisa dikatakan bermain dengan cukup baik. Alhasil ada beberapa klub Serie A, seperti AC Milan yang dikabarkan meminati jasanya pada musim panas nanti.
Lorenzo Pellegrini
Sang agen sendiri sudah menyadari ada ketertarikan dari kubu Milan terhadap kliennya, namun ia menyebut Pellegrini belum mau terburu-buru untuk memutuskan masa depannya. "Kami belum bicara dengan Giallorossi untuk saat ini, karena kami ingin mengakhiri musim ini dengan baik, bermain dengan bagus di Euro U-21 baru kemudian kami membicarakan masa depannya," tutur Giacomo Pocetta kepada Calciomercato.
"Opini saya dan Lorenzo akan sangat penting bagi masa depannya. Musim ini ia sudah berkembang di semua aspek. Saya tidak mau menjawab pertanyaan mengenai kemungkinan kembali ke Roma, karena prioritas utama kami adalah mencari proyek yang tepat untuknya."
"Kami tersanjung dengan ketertarikan Milan kepada Lorenzo, namun ada banyak klub yang menginginkannya. Tidak hanya di Italia, klub-klub luar negeri juga menginginkan jasanya." tutup agen sang pemain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Italia 29 April 2017, 21:44

-
Romagnoli Tak Masuk Skuat Milan
Liga Italia 29 April 2017, 19:13
-
Milan Halangi Jalan Kessie ke Roma
Liga Italia 29 April 2017, 18:34
-
Raiola Tawarkan Donnarumma ke Inter Milan
Liga Italia 29 April 2017, 14:48
-
Agen: Pellegrini Tersanjung Atas Tawaran Milan
Liga Italia 29 April 2017, 12:40
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55






















KOMENTAR