Bola.net - - Pemimpin klasemen dan juara bertahan Juventus baru saja menang 2-1 menjamu AC Milan di giornata 28 Serie A 2016/17. Gol penentu kemenangan Juventus lahir dari eksekusi penalti Paulo Dybala di penghujung laga.
Hadiah penalti diberikan wasit Davide Massa setelah Mattia De Sciglio divonis handball di area terlarang. Waktu itu, laga sudah masuk injury time.
Banyak pihak, terutama dari kubu Milan, yang merasa bahwa hadiah penalti untuk Juventus itu sangat kontroversial. Namun, bek sayap Juventus Dani Alves menilai kalau kemenangan timnya tersebut adalah sebuah kemenangan yang memang pantas mereka dapatkan.
"Kami adalah tim yang tak pernah berpikir negatif dan tak pernah kehilangan semangat. Itulah yang membuat Anda bisa mendapatkan hasil-hasil yang diinginkan. Kami bermain bagus melawan Milan dan pantas mendapatkan tiga poin," kata Alves kepada JTV seperti dikutip Football Italia.
Juventus unggul melalui gol Mehdi Benatia dari assist Alves di menit 30. Milan membalas lewat Carlos Bacca yang meneruskan assist Gerard Deulofeu pada menit 83. Penalti Dybala di menit akhir menutup laga yang penuh drama.



"Laga-laga seperti ini membuat adrenalin terpompa dan membantu Anda menjaga konsentrasi. Perlahan, kami akan mencapai target kami: Scudetto beruntun yang keenam dan mengukir sejarah di Serie A," tegas Alves.
Klik juga:
- Spalletti Diklaim Sepakat Gantikan Allegri
- Bekuk Milan, Allegri Puji Performa Dybala
- 'Tak Perlu Salahkan Wasit, 70 Poin Jadi Bukti Kehebatan Juve'
- Pjanic: Penalti Sah dan Juventus Pantas Menang atas Milan
- Donnarumma: Selalu Mereka yang Diuntungkan
- Montella: Tak Perlu Komplain Keputusan Wasit
- Highlights Serie A: Juventus 2-1 AC Milan
- Hasil Pertandingan Juventus vs AC Milan: Skor 2-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dybala Satu Paket Dengan Allegri ke Arsenal
Liga Inggris 12 Maret 2017, 20:46
-
Sapu Bersih, Alves Ingin Tutup Musim Dengan Hebat
Liga Italia 12 Maret 2017, 09:14
-
'Inter, Roma, Napoli, Milan Murka di Juventus Stadium'
Liga Italia 12 Maret 2017, 09:00
-
Milan Mengamuk di Ruang Ganti Juventus Stadium
Liga Italia 12 Maret 2017, 07:25
-
Allegri Beri Arsenal Waktu Tiga Pekan
Liga Inggris 12 Maret 2017, 07:00
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR