Bola.net - - Miralem Pjanic mengatakan pantas menang atas AC Milan dalam pertemuan yang berlangsung di J-Stadium, Sabtu (11/3). Hadiah penalti kontroversial yang diberikan wasit Davide Massa di menit-menit akhir, menurut Pjanic, keputusan yang sah.
Dalam pertandingan ini, Juventus unggul lebih dulu berkat gol Mehdi Benatia pada menit 30. Namun, keunggulan tersebut bisa dibalas tim tamu berkat gol Carlos Bacca di menit 43.
Skor imbang bertahan hingga waktu normal habis. Wasit yang memberi tambahan waktu empat menit memberikan hadiah penalti untuk tuan rumah pada menit 96 di mana pertandingan seharusnya sudah selesai. Di babak tambahan ini memang terjadi penguluran waktu lagi ketika Jose Sosa mendapat kartu merah.
Adapun hadiah penalti diberikan ketika Stephan Lichtsteiner akan memberikan umpan dari sisi kanan. Dari siaran ulang, tangan Mattia De Sciglio memang tampak menyentuh bola. Pjanic mengklaim melihat jelas kejadian tersebut.
"Saya ada di dekat kejadian dan tangan [De Sciglio] agak diulurkan. Wasit kemudian melakukan evaluasi dan memberikan penalti," ujar Pjanic pada Mediaset Premium usai pertandingan.
"Kami bermain bagus, tak pernah menyerah menghadapi AC Milan yang bermain impresif. Kami memberikan pujian atas penampilan mereka juga. Kami yang pantas menang," sambungnya.
Kiper Milan, Gianluigi Donnarumma, yang tak bisa menghentikan tembakan penalti Paulo Dybala tampak emosional ketika meninggalkan lapangan.
"Ini tak mungkin [terjadi]. Selalu mereka yang [diuntungkan]," gumam Donnarumma.
Menanggapi komentar tersebut, Pjanic tak mengerti apa yang dimaksud Donnarumma. Lantas, ia mengenang ketika diperlakukan tak adil oleh wasit ketika menghadapi Milan di San Siro musim ini.
"Saya tak tahu apa yang dia maksud. Ketika kami bertemu di San Siro, mereka tak mengesahkan gol valid kami dan musim ini kami bertemu empat kali, menang dua kali."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Spalletti Diklaim Sepakat Gantikan Allegri
Liga Italia 11 Maret 2017, 23:13
-
Bekuk Milan, Allegri Puji Performa Dybala
Liga Italia 11 Maret 2017, 18:50
-
Tolak Juventus, Liverpool Segera Perpanjang Kontrak Emre Can
Liga Inggris 11 Maret 2017, 15:10
-
'Tak Perlu Salahkan Wasit, 70 Poin Jadi Bukti Kehebatan Juve'
Liga Italia 11 Maret 2017, 07:52
-
Pjanic: Penalti Sah dan Juventus Pantas Menang atas Milan
Liga Italia 11 Maret 2017, 07:25
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR