Sebuah artikel di Calciomercato mengulas satu kelemahan Inter musim ini. Kelemahan itu adalah sektor bek sayap mereka.
Perekrutan Joao Mario dan Ever Banega telah menambah kedalaman dan mendongkrak kualitas lini tengah Inter. Suplai operan-operan matang buat striker dan kapten Mauro Icardi pun jadi lebih terjamin.
Sementara itu, jantung pertahanan Inter juga mulai solid seperti musim lalu. Joao Miranda dan Jeison Murillo bahkan tak melakukan satu kesalahanpun saat menghadapi penyerang-penyerang seperti Paulo Dybala, Mario Mandzukic dan Gonzalo Higuain di San Siro akhir pekan kemarin.
Hanya saja, masih ada yang kurang dari Inter, yakni bek-bek sayap mereka.
Danilo D'Ambrosio dan Davide Santon dinilai tak cukup bagus untuk bermain di klub top. Gol-gol yang sudah bersarang di gawang Inter musim ini semuanya berasal dari sayap, termasuk gol Juventus oleh Stephan Lichtsteiner.
Yuto Nagatomo juga gagal tampil memuaskan saat melawan Hapoel Be'er Sheva di Liga Europa. Andrea Ranocchia pun sama.
Pelatih Frank de Boer jelas tak bisa hanya menunggu pulihnya Cristian Ansaldi dari cedera. Dia harus meminta Suning untuk mendatangkan satu bek kiri baru di bursa musim dingin mendatang.
Inter dinilai juga perlu melepas Ranocchia di tengah musim, lalu mendatangkan satu bek sentral anyar.
Apakah itu sudah cukup untuk membuat Inter jadi penantang serius dalam perburuan Scudetto? Bisa jadi.
Namun yang pasti, dengan memperbaiki sektor yang menjadi titik lemah tersebut, Inter setidaknya bakal mempersempit jurang antara mereka dan Juventus. Itu juga dipercaya pasti akan membuat Inter tidak kalah bersaing dengan klub-klub Serie A lainnya yang sama-sama membidik zona Liga Champions. [initial]
Klik Juga:
- Head-to-head: Empoli vs Inter Milan
- 90 Tahun San Siro
- Usai Hantam Juventus, Inter Milan Tak Mau Bicarakan Scudetto
- Ternyata Ini Alasan Brozovic Dicoret Dari Skuat Inter Milan
- Icardi Janji Inter Milan Akan Pertahankan Performa
- Bawa Inter Jegal Juve, De Boer Dipuji Moratti
- Ini Alasan Allegri Cadangkan Higuain Lawan Inter
- Kalahkan Juve, Santon: Inilah Inter Milan Yang Sebenarnya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Allegri Larang Fans Juve Hina Hernanes
Liga Italia 20 September 2016, 23:57
-
Sami Khedira Absen Saat Juve Lawan Cagliari
Liga Italia 20 September 2016, 22:23
-
Sandro Sebut Scudetto Tak Cuma Diperebutkan Juve dan Napoli
Liga Italia 20 September 2016, 20:28
-
Dipecundangi Inter, Sandro Minta Juve Benahi Hal Ini
Liga Italia 20 September 2016, 20:03
-
AS Roma Tegaskan Tidak Pernah Takut Pada Juventus
Liga Italia 20 September 2016, 20:02
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR