Bola.net - Proses kepindahan gelandang muda Brescia, Sandro Tonali ke AC Milan tampaknya bakal segera rampung. Sang pemain dijadwalkan menjalani tes medis pada awal pekan depan.
Selama beberapa pekan, Tonali sejatinya lebih sering dihubungkan dengan Inter Milan. Bahkan, kubu Nerazzurri kabarnya sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan sang gelandang.
Namun, semua berubah dalam beberapa hari terakhir. Tonali dikabarkan semakin dekat untuk merapat ke San Siro, tetapi bukan ke Inter melainkan ke Milan.
Jadwal Tes Medis
Kini, MilanNews mengabarkan bahwa Tonali sudah dijadwalkan untuk menjalani tes medis pada awal pekan depan, kemungkinan besar pada Senin (7/9/2020).
Setelah itu, barulah Tonali akan melakukan penandatanganan kontrak dan kemudian secara resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Milan.
Sebelumnya, Milan memang sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Tonali. Gelandang 20 tahun itu direkrut dengan status pinjaman disertai opsi pembelian permanen.
Detail Kontrak Tonali
Milan kabarnya bakal mengikat Tonali dengan status pinjaman senilai 10 juta euro dengan opsi pembelian permanen sebesar 15 juta euro plus bonus mencapai 10 juta euro.
Di Milan, Tonali akan mendapat gaji bernilai antara 2 hingga 2,5 juta euro per musim. Jika dipermanenkan, ia bakal mendapat kontrak selama lima tahun.
Sumber: MilanNews
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, Brahim Diaz Merapat dari Real Madrid ke AC Milan
Liga Italia 4 September 2020, 23:55
-
Awal Pekan Depan, Sandro Tonali Tes Medis di AC Milan
Liga Italia 4 September 2020, 08:54
-
Maldini Ungkap Sulitnya Nego Kontrak Ibrahimovic dan Alasan Rekrut Diaz
Liga Italia 3 September 2020, 21:27
-
Disia-siakan Madrid, Brahim Diaz Siap Buktikan Kemampuannya di AC Milan
Liga Italia 3 September 2020, 17:01
-
AC Milan Tekuk Novara 4-2, Milanisti: Ini Novara Apa Juventus?
Bolatainment 3 September 2020, 11:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR