
Bola.net - Bologna musim ini adalah lawan yang berat. Lazio saja tumbang di tangan Bologna. Sejauh ini, baru AC Milan yang bisa mengalahkan mereka.
Bologna menjamu Lazio di Renato Dall'Ara pada pekan ke-11 Serie A 2023/2024, Sabtu (4/11/2023). Bologna menang tipis dengan skor 1-0.
Gol tunggal penentu kemenangan Bologna atas Lazio dicetak oleh Lewis Ferguson. Gol itu tercipta dari assist Joshua Zirkzee pada menit 46.
Dengan hasil kontra Lazio, berarti Bologna tak terkalahkan dalam 11 laga terakhir di semua kompetisi. Tim asuhan Thiago Motta juga baru kalah sekali musim ini.
Bologna cuma Kalah lawan AC Milan
Laga pertama Bologna musim ini adalah laga kandang kontra Cesena di babak 64 besar Coppa Italia. Bologna menang 2-0 dan lolos ke babak berikutnya.
Setelah itu, Bologna melawan AC Milan pada pekan pembuka Serie A 2023/2024. Main di kandang sendiri, Bologna dipaksa menyerah 0-2.
Setelah itu, Bologna belum tersentuh kekalahan lagi. Mereka lima kali menang dan enam kali seri.
Terkini, usai menundukkan Verona 2-0 di babak 32 besar Coppa Italia, Bologna menaklukkan Lazio di pekan ke-11 Serie A.
Hasil-hasil dan beberapa jadwal Bologna berikutnya di musim 2023/2024 (c) WhoScored
Berikutnya: Fiorentina vs Bologna
Statistik Bologna di semua kompetisi musim ini
- Pertandingan: 13
- Menang: 6
- Seri: 6
- Kalah: 1
- Gol: 16
- Kebobolan: 8.
Para pencetak gol Bologna di semua kompetisi musim ini
- 4 gol: Joshua Zirkzee, Riccardo Orsolini
- 3 gol: Lewis Ferguson
- 1 gol: Nikola Moro, Tommaso Corazza, Sydney van Hooijdonk, Giovanni Fabbian, Lorenzi De Silvestri.
Laga Bologna berikutnya adalah laga tandang Serie A. Bologna akan melawan Fiorentina (12/11/2023). Apakah Bologna akan kembali meraih hasil yang memuaskan?
Hasil dan Jadwal Serie A 2023/2024 Pekan 11
Sabtu, 4 November 2023
02:45 WIB Bologna 1-0 Lazio
21:00 WIB Salernitana vs Napoli
Minggu, 5 November 2023
00:00 WIB Atalanta vs Inter Milan
02:45 WIB AC Milan vs Udinese
18:30 WIB Hellas Verona vs Monza
21:00 WIB Cagliari vs Genoa
Senin, 6 November 2023
00:00 WIB AS Roma vs Lecce
02:45 WIB Fiorentina vs Juventus
Selasa, 7 November 2023
00:00 WIB Frosinone vs Empoli
02:45 WIB Torino vs Sassuolo
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Serie A AC Milan vs Udinese di Vidio
Liga Italia 4 November 2023, 23:58 -
Jadwal AC Milan Hari Ini, Minggu 5 November 2023: Misi Bangkit Lawan Udinese
Liga Italia 4 November 2023, 17:59 -
AC Milan vs Udinese: Cari Modal untuk Lawan PSG
Liga Italia 4 November 2023, 16:16 -
Head to Head dan Statistik: AC Milan vs Udinese
Liga Italia 4 November 2023, 13:58
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR