
Bola.net - Ada spekulasi baru muncul terkait masa depan Cristiano Ronaldo. Penyerang Manchester United itu dilaporkan masuk dalam daftar belanja Chelsea di tahun 2023 nanti.
Seperti yang sudah diketahui, Ronaldo memang ingin cabut dari Manchester United sejak di musim panas kemarin. Namun Setan Merah tidak mendapatkan satupun tawaran yang bagus bagi sang striker sehingga ia harus bertahan di Old Trafford.
Sempat mereda, rumor Ronaldo ingin pergi dari Manchester United ini kembali bergelora belakangan ini. Ini disebabkan ia dibekukan dari tim utama Setan Merah akibat tindakan indisiplinernya.
Dilansir Sunday World, situasi Ronaldo ini diamati Chelsea. The Blues dilaporkan tertarik untuk mengamankan jasa sang striker.
Simak situasi transfer Ronaldo di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Chelsea sebenarnya sudah meminati jasa Ronaldo sejak di musim panas kemarin.
Pemilik baru Chelsea, Todd Boehly sangat menyukai Ronaldo. Ia menilai penyerang gaek itu bisa menjadi ikon baru dari Chelsea.
Mendengar Ronaldo ingin cabut dari Manchester United di musim dingin nanti membuat Todd Boehly bergerak cepat untuk mengamankan jasa sang striker.
Dapat Restu
Menurut laporan tersebut, keinginan Boehly untuk mendapatkan jasa Ronaldo di musim dingin nanti berpotensi jadi kenyataan.
Di musim panas kemarin, Chelsea sudah nyaris melepas tawaran untuk Ronaldo. Namun transfer itu diveto oleh manajer The Blues saat itu, Thomas Tuchel.
Saat ini Tuchel sudah dipecat dan digantikan oleh Graham Potter. Potter dilaporkan tidak keberatan memiliki Ronaldo di timnya sehingga transfer ini bisa terjadi.
Masih Diandalkan
Dalam pernyataannya baru-baru ini, Erik Ten Hag menegaskan bahwa ia tidak mau menjual Ronaldo.
Ia menyebut sang striker masih jadi pemain andalannya sehingga ia tidak mau melepaskannya hingga musim 2022/23. berakhir.
Klasemen Premier League
(Sunday World)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Casemiro Dapat Pujian dari Legenda Arsenal: Benar-benar Berkelas!
Liga Inggris 24 Oktober 2022, 21:52
-
Tahan Imbang Chelsea, Bukti Manchester United Punya Mental Baja
Liga Inggris 24 Oktober 2022, 19:29
-
Cristiano Ronaldo Masuk Daftar Belanja Chelsea di Januari 2023
Liga Italia 24 Oktober 2022, 18:58
-
Wow, Manchester City Tertarik Bajak Kai Havertz?
Liga Inggris 24 Oktober 2022, 18:31
-
Prediksi Salzburg vs Chelsea 25 Oktober 2022
Liga Champions 24 Oktober 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR