Bola.net - - Penyerang muda AC Milan Patrick Cutrone dipastikan tak akan tergoda membela klub lain dan akan memperbaharui kontraknya di San Siro.
Musim ini menjadi musim yang bersejarah bagi pemain berusia 20 tahun itu. Sebab ia mampu menunjukkan performa yang apik saat dipercaya tampil di skuat utama Rossoneri.
Sejauh ini ia telah berhasil mencetak tujuh gol di pentas Serie A dari 20 pertandingan. Sementara itu di musim lalu ia hanya bisa mencetak lima gol saja.
Penampilannya yang apik itu juga membuatnya terpanggil masuk ke tim nasional Italia. Ia pun menjalani debutnya saat Azzurri beruji coba melawan Argentina pada jeda internasional baru-baru ini.
Moncernya penampilan Cutrone pun disebut membuat sejumlah tim dari luar negeri kepincut kepadanya. Namun sang agen yakni Donato Orgnoni memastikan kliennya itu tak akan tergoda untuk pindah kemanapun.
"Kami akan segera memperbarui kontraknya dengan Milan," beber Orgoni kepada Tuttosport. "Tidak akan ada masalah, bahkan jika ada beberapa peminat yang datang dari luar negeri."
Orgoni menegaskan Cutrone masih dan akan bisa tampil lebih baik lagi dari yang sekarang ini. Hal yang sama juga ia katakan tentang kliennya yang lain yakni mantan bek Milan Mattia De Sciglio, yang kini berada di Juventus.
"Saya yakin mereka memiliki banyak ruang untuk perbaikan. Cutrone berusia 20 tahun dan bahkan tidak bermain di seluruh musim. De Sciglio bermain dengan 60 persen dari potensinya," klaimnya.
"Mereka masing-masing berada di jalan yang benar. Melihat mereka bersama di skuat Italia telah menjadi sumber kebanggaan," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Temukan Hal Ini di Juve, De Sciglio Bisa Sukses Temukan Performa Terbaiknya
Liga Italia 29 Maret 2018, 22:51
-
Kessi Pede Milan Bisa Bekap Juve Dengan Skor 2-0
Liga Italia 29 Maret 2018, 22:24
-
Cutrone Dipastikan Tetap Bertahan di Milan
Liga Italia 29 Maret 2018, 21:11
-
Amelia Dukung Donnarumma Gantikan Buffon
Liga Italia 29 Maret 2018, 19:49
-
Pujian Amelia Untuk Kedewasaan dan Keunikan Donnarumma
Liga Italia 29 Maret 2018, 19:17
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR