Bola.net - Juara bertahan Juventus akan menjamu runner-up musim lalu, Napoli, pada pekan ke-2 Serie A 2019/20, Minggu (01/9/2019). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi grande partita di Allianz Stadium ini.
Dalam laga kandangnya melawan Napoli di Serie A musim lalu, Juventus menang 3-1. Tertinggal oleh gol Dries Mertens menit 10, Juventus berbalik menang melalui sepasang gol Mario Mandzukic menit 26 dan 49, serta satu gol Leonardo Bonucci menit 76. Napoli bermain dengan 10 orang sejak Mario Rui mendapatkan kartu kuning kedua pada menit 58.
Saat ganti bertandang ke San Paolo, Juventus menang 2-1. Juventus unggul melalui gol Miralem Pjanic menit 28 dan Emre Can menit 39, sedangkan Napoli menipiskan selisih skor lewat gol Jose Callejon menit 61. Napoli kehilangan Alex Meret yang dikartu merah langsung menit 25, sementara Juventus kehilangan Pjanic yang mendapatkan kartu kuning kedua pada menit 47.
Juventus cuma kalah 1 kali dalam 7 laga terakhirnya melawan Napoli di Serie A (M5 S1 K1), tapi kekalahan itu mereka dapatkan di Turin dengan skor 0-1 pada musim 2017/18.
Juventus menang 7 kali dan kalah 1 kali dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan Napoli di Serie A.
Juventus tanpa clean sheet, selalu kebobolan 1 gol, dalam 3 laga kandang terakhirnya melawan Napoli di Serie A.
Juventus tak pernah kebobolan sampai 2 gol dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan Napoli di Serie A, meraih 4 clean sheet, sejak imbang 2-2 pada musim 2010/11.
Scroll terus ke bawah.
Statistik
Juventus dan Napoli sama-sama meraih kemenangan di pekan pembuka. Juventus menang tipis 1-0 di markas Parma, sedangkan Napoli memenangi thriller di kandang Fiorentina dengan skor 4-3.
Gol untuk Juventus di Serie A musim ini: Giorgio Chiellini (1).
Assist untuk Juventus di Serie A musim ini: Alex Sandro (1).
Gol untuk Napoli di Serie A musim ini: Lorenzo Insigne (2), Dries Mertens (1), Jose Callejon (1).
Assist untuk Napoli di Serie A musim ini: Lorenzo Insigne (2), Jose Callejon (1).
Rekor Maurizio Sarri vs Napoli: M1 S2 K1.
Rekor Maurizio Sarri vs Carlo Ancelotti: M1 S0 K1.
Rekor Carlo Ancelotti vs Juventus: M6 S12 K10.
Juventus tak terkalahkan dalam 21 laga kandang terakhirnya di Serie A.
Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 6 laga terakhir Juventus di Serie A.
Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 5 laga terakhir Napoli di Serie A.
Napoli selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya di Serie A.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Menanti Kabar Terbaru Soal Kondisi Maurizio Sarri
Liga Italia 30 Agustus 2019, 23:40
-
Saingi Barcelona, Bayern Munchen Juga Incar Emre Can
Bundesliga 30 Agustus 2019, 20:40
-
Data dan Fakta Serie A: Juventus vs Napoli
Liga Italia 30 Agustus 2019, 18:02
-
Prediksi Juventus vs Napoli 1 September 2019
Liga Italia 30 Agustus 2019, 18:01
-
Saingi Juventus, Inter Milan Juga Kejar Ivan Rakitic
Liga Italia 30 Agustus 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR