De Boer ingin segera merasakan atmosfer derby yang menurut dia spesial ini.
"Saya tak sabar ingin segera merasakan derby Milan," kata de Boer seperti dikutip Football Italia.
"Ada banyak derby terkenal di Eropa, seperti Glasgow atau Madrid, tapi Inter vs Milan benar-benar spesial. Saya tak sabar ingin menikmati atmosfer fantastis San Siro (dalam derby)."
De Boer sejatinya akan melakoni debut sebagai pelatih Inter dalam uji coba melawan Monchengladbach. Namun, partai itu dibatalkan akibat hujan deras.
Ditanya tentang strategi transfer, de Boer mengisyaratkan bahwa Inter mungkin tidak akan butuh rekrutan baru lainnya.
"Terlalu awal mengatakan kalau kami butuh pemain-pemain baru. Saya masih harus mengenal dan mengetahui kemampuan mereka yang ada di skuat."
"Seorang bek bisa bermain baik di lapangan tengah, jadi mungkin pembelian baru takkan diperlukan. Jika kami kehilangan seseorang, baru saya akan meminta dibelikan gantinya. Namun, untuk saat ini, saya rasa kami takkan membeli siapapun."
"Dalam beberapa pekan ke depan, kami akan mengambil keputusan," pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selamat Tinggal Galliani, Fassone Resmi Jadi CEO AC Milan
Liga Italia 11 Agustus 2016, 23:52 -
Disinggung Soal Bentancur, Ini Jawaban Pelatih AC Milan
Liga Italia 11 Agustus 2016, 23:29 -
AC Milan Masih Percaya Niang dan Bacca
Liga Italia 11 Agustus 2016, 21:28 -
Pemain Milan Masih Butuh Adaptasi Dengan Montella
Liga Italia 11 Agustus 2016, 20:45 -
Donnarumma Tak Sabar Lakoni Pertandingan Lawan Torino
Liga Italia 11 Agustus 2016, 19:02
LATEST UPDATE
-
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30 -
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR