
- Wacana mengenai pergantian posisi penyerang Juventus, Federico Bernardeschi, belakangan ini sempat menjadi topik hangat. Mantan penggawa Fiorentina itu sendiri mengaku siap ditempatkan di posisi manapun.
Pada akhir pekan kemarin, Bernardeschi sempat membubuhkan namanya di papan skor kala Juventus bertemu Chievo di laga pembuka Serie A. Berkat itu, Bianconeri berhasil mendapatkan tiga angka perdananya di musim ini.
Usai pertandingan, beredar kabar bahwa sang pelatih, Massimiliano Allegri, berencana untuk menempatkan dirinya sebagai gelandang tengah. Selain karena lini depan Juventus sesak, lini tengah pun sedang kekurangan amunisi menyusul kepergian Claudio Marchisio.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Federico Bernardeschi soal wacana perubahan posisi.
Siap Bermain di Mana Saja

Bernardeschi sendiri mengaku tidak memiliki permasalahan berarti jika harus ditempatkan pada posisi yang tidak seharusnya. Malahan, ia merasa bermain sebagai gelandang tengah cocok dengan karakteristiknya.
"Saya selalu berkata bahwa posisi itu cocok dengan karakteristik saya, bila pelatih memilih untuk menaruh saya di sana, saya sudah siap," ujar Bernardeschi kepada Juventus TV.
"Saya akan melakukan apapun untuk kebaikan tim. Semuanya bagus, semuanya untuk sistem. Saat anda harus belajar, maka anda harus belajar. Saat harus berlari, anda harus berlari," lanjutnya.
Ingin Segera Hadapi Lazio

Pada hari Sabtu (25/8) malam nanti, Juventus akan menghadapi Lazio dalam laga pekan kedua Serie A. Pemain berumur 24 tahun tersebut mengaku sudah tidak sabar, apalagi pertandingan itu digelar di hadapan pendukung setia Bianconeri.
"Kami sudah tidak sabar untuk bermain di stadion serta di hadapan pendukung kami. Lazio adalah tim yang sangat kuat, dan akan selalu berat untuk dilawan," tambahnya.
"Kami harus memberikan seluruh kemampuan dan bermain seolah kami tahu cara untuk bermain," tutupnya.
Laga perdana Lazio hari Minggu (19/8) sendiri berakhir dengan buruk. Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, skuat asuhan Simone Inzaghi tersebut kalah dari Napoli dengan skor tipis 1-2.
Saksikan Juga Video Ini

Tak Sempat menyaksikan aksi-aksi para pemain bola Tenis Indonesia ganda putra saat menghadapi Maladewa di Asian Games 2018? Simak cuplikannya melalui tautan video di bawah ini.
(foti/yom)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Tidak Bisa Menangkan Serie A Sendiri, Juventus!
Liga Italia 23 Agustus 2018, 14:45
-
Ketimbang Cristiano Ronaldo, Luka Modric Lebih Layak Dapatkan Ballon D'Or
Liga Champions 23 Agustus 2018, 14:00
-
Mengharukan, Inilah Surat Perpisahan Claudio Marchisio Untuk Juventus
Liga Italia 23 Agustus 2018, 13:30
-
Bukan MU, Zinedine Zidane Bakal Besut Juventus?
Liga Italia 23 Agustus 2018, 12:45
-
Ini Alasan Sesungguhnya Cristiano Ronaldo Pindah ke Juventus
Liga Inggris 23 Agustus 2018, 12:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR