- Sebuah fakta mengejutkan datang mengenai masa depan Zinedine Zidane. Eks arsitek Real Madrid itu dikabarkan akan menukangi Juventus musim depan.
Karir kepelatihan Zidane sendiri mulai meroket semenjak menjadi pengganti Rafael Benitez di tim utama Real Madrid. Ia berhasil membawa El Real memenangkan satu gelar La Liga dan 3 Gelar Liga Champions untuk tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu tersebut.
Namun Zidane sendiri secara mengejutkan memutuskan untuk mundur dari jabatannya di akhir musim lalu. Ia saat ini masih menganggur di mana ada beberapa klub yang dirumorkan meminati jasanya.
Sejauh ini nama Manchester United kerap dikabarkan menjadi peminat utama ZIdane. Namun dilansir El Pais, legenda Timnas Prancis itu lebih condong untuk membesut Juventus musim depan.
Seperti apakah situasi Zidane saat ini? Baca informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran MU

Beberapa minggu terakhir nama Zidane memang santer dikabarkan menjadi kandidat kuat pelatih baru Manchester United.
United sendiri saat ini tengah dikabarkan berada dalam kondisi yang kurang harmonis. Pasalnya Jose Mourinho disebut tengah berseteru dengan jajaran manajemen MU atas manuver transfer mereka musim ini.
Mourinho sendiri dipercaya akan dipecat sebelum akhir musim nanti dan setan merah ingin Zidane menggantikan posisi Mourinho tersebut.
Demi Liga Champions

Sementara Juventus dikabarkan mengincar Zidane agar mereka bisa memenangkan trofi Liga Champions.
Empat tahun terakhir Juventus ditangani oleh sosok Massimiliano Allegri. Allegri sendiri tergolong cukup sukses di Turin di mana ia berhasil memenangkan 4 trofi Serie A beruntun.
Namun manajemen Juve sendiri sedikit kecewa karena mereka tidak kunjung memenangkan Liga Champions. Itulah mengapa mereka ingin menggantikan Allegri dengan Zidane yang sudah berpengalaman memenangkan Liga Champions.
Bukan Sosok Asing

Zidane sendiri bukan sosok yang asing bagi Juventus. Ia pernah membela Si Nyonya Tua dari tahun 1996-2001 di mana ia sempat memenangkan Ballon D'Or bersama Bianconeri. (elp/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Tidak Bisa Menangkan Serie A Sendiri, Juventus!
Liga Italia 23 Agustus 2018, 14:45
-
Ketimbang Cristiano Ronaldo, Luka Modric Lebih Layak Dapatkan Ballon D'Or
Liga Champions 23 Agustus 2018, 14:00
-
Mengharukan, Inilah Surat Perpisahan Claudio Marchisio Untuk Juventus
Liga Italia 23 Agustus 2018, 13:30
-
Bukan MU, Zinedine Zidane Bakal Besut Juventus?
Liga Italia 23 Agustus 2018, 12:45
-
Ini Alasan Sesungguhnya Cristiano Ronaldo Pindah ke Juventus
Liga Inggris 23 Agustus 2018, 12:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR