Bola.net - - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella buka suara mengenai kritikan yang menimpa dua anak asuhnya, Gianluigi Donnarumma dan Manuel Locatelli. Montella menilai sudah saatnya kedua pemain mudanya itu belajar menerima kritik, kendati kritikan yang datang itu tidak adil.
Kedua pemain muda Milan ini memang tengah mendapat hujan kritikan baru-baru ini. Keduanya dinilai sebagai penyebab utama mengapa Rossonerri tumbang dari Juventus pada ajang Coppa Italia tengah pekan lalu.
Donnarumma dikritik karena tidak mampu menyelamatkan tendangan bebas . Sedangkan Locatelli dihujat karena mendapatkan kartu merah pada laga tersebut.
Montella sendiri meminta kedua pemainnya itu untuk belajar menerima kritikan tersebut dan bangkit setelahnya. "Untuk Donnarumma dan Locatelli, sangat penting bagi mereka untuk menerima dan menyerap kritik, meskipun kritik itu tidak adil," beber Montella seperti yang dilansir Soccerway.
"Kritik merupakan bagian dari pertandingan dan mereka tidak boleh membiarkan kritikan itu mempengaruhi kepercayaan diri mereka. Terkadang mereka mendapat pujian yang lebih banyak, namun ini adalah momen terpenting dalam karir mereka.
"Locatelli membuat kesalahan dan mendapat kartu merah, saya rasa itu sangat penting untuk ia pelajari. Saya juga tidak melihat Gigio bisa melakukan hal yang lebih baik saat mengantisipasi tendangan bebas Pjanic. Saya rasa anda tidak bisa menyebut itu kesalahannya." tutup mantan pelatih Fiorentina tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Udinese vs AC Milan: Skor 2-1
Liga Italia 29 Januari 2017, 23:20
-
Soal Kontrak Anyar Donnarumma, Ini Kata Montella
Liga Italia 29 Januari 2017, 06:50
-
'Donnarumma dan Locatelli Harus Belajar Terima Kritik'
Liga Italia 29 Januari 2017, 06:30
-
Montella Indikasikan Deulofeu Starter Kontra Udinese
Liga Italia 29 Januari 2017, 01:50
-
Milan Belum Dapat Restu Dari Marseille Untuk Pinang Ocampos
Liga Italia 28 Januari 2017, 00:14
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR