
Bola.net - AC Milan sedang menyusun ulang barisan depan mereka menjelang musim baru. Sejak kepergian Olivier Giroud, posisi penyerang tengah terus menjadi fokus utama untuk dibenahi.
Nama Dusan Vlahovic kini mencuat sebagai opsi terkuat. Alasannya tidak semata karena kemampuan teknis sang striker, tapi juga karena nilai transfernya yang dinilai masuk akal.
Kombinasi antara kebutuhan taktik dan peluang finansial menjadikan Vlahovic pilihan yang paling logis. Rossoneri pun mulai menaruh perhatian serius pada penyerang 25 tahun Juventus asal Serbia tersebut.
Milan Mencari Penyerang Tengah Murni
Direktur olahraga Milan, Igli Tare, sudah menjelaskan bahwa klub sedang berburu striker baru. Targetnya adalah pemain yang bisa bersaing dengan Santiago Gimenez, striker muda yang diandalkan Milan.
“Kami sedang mencari pemain untuk bersaing dengan Gimenez, kepada siapa kami menaruh kepercayaan penuh,” ucap Tare, dikutip Sempre Milan. “Dia harus benar-benar seorang penyerang tengah, yang bisa membuat perbedaan di kotak penalti dan membantu tim naik ke atas.”
Menurut Tare, Milan terbuka pada semua kemungkinan di pasar. “Kami melihat ke Italia dan luar negeri. Jika saya yakin ini cocok, saya siap mengambil langkah cepat,” tegasnya.
Paket Komplet: Gol dan Harga Terjangkau
Menurut laporan dari La Repubblica, Milan kini semakin mengerucut pada nama Vlahovic. Meski sempat tidak cocok dengan Massimiliano Allegri di Juventus, kualitas sang striker tetap tak terbantahkan.
Vlahovic diyakini mampu mencetak 10–15 gol per musim, dan saat ini ia bisa ditebus dengan harga hanya €25 juta (sekitar Rp442 miliar). Di tengah pasar yang kian mahal, angka itu tergolong menggiurkan.
La Repubblica menulis dengan tegas, “Tidak ada gunanya memeras otak: Anda tak akan menemukan yang seperti dia.” Pernyataan itu menegaskan posisi Vlahovic sebagai solusi ideal buat Milan.
Sumber: La Repubblica, Sempre Milan
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Allegri, Arsenal, dan Malam Ketika AC Milan Mengamuk di San Siro
- Analisis Hugo Ekitike: Kekuatan dan Kelemahan Calon Striker Baru Liverpool
- Sisi Positif dan Negatif dari Hasil 0-0 Timnas Indonesia U-23 Kontra Malaysia
- Timnas Indonesia Butuh Solusi Cepat untuk Masalah Serius di Lini Depan
- 3 Skenario dan Prediksi Starting XI MU dengan Mbeumo di Tur Amerika
- Perjalanan Karier Hugo Ekitike: Berawal di Reims, Kini Siap Berlabuh di Anfield
- Kenapa Hugo Ekitike Dipilih Liverpool dan Apa yang Bisa Mereka Harapkan Darinya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Akhirnya! Juventus Segera Tuntaskan Rekrutan Kedua di Musim Panas 2025
Liga Italia 22 Juli 2025, 20:20
-
Igor Tudor di Juventus: Misi Pembuktian sang Pelatih Underdog
Liga Italia 22 Juli 2025, 15:32
-
Arthur Melo, Rp1,7 Triliun, dan Sebuah Pelajaran untuk Juventus
Liga Italia 21 Juli 2025, 14:14
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR