Seedorf pergi meninggalkan San Siro musim lalu untuk bergabung dengan klub Brasil, Botafogo. Setelah kepergian Seedorf, El Shaarawy menemukan kematangan permainan yang berbuah 16 gol dalam 35 penampilan di Serie A.
"Saya berutang banyak kepada Seedorf, saya banyak belajar darinya. Kami menghabiskan waktu bersama dan dia mengajarkan saya banyak hal, tentang sepakbola, pertemanan dan juga kehidupan," ucap penyerang berusia 20 tahun itu seperti dilansir Goal.com.
Pada kesempatan yang sama, El Shaarawy juga menepis rumor keretakan dengan Mario Balotelli. Menurutnya ia bisa bekerja sama dengan baik bersama mantan penyerang Manchester City itu.
"Pertemanan saya dengan Mario terjadi secara natural. Orang banyak mengatakan hal jelek tentang Mario, tetapi itu semua hanya karangan jurnalis, ia tipe pria sederhana seperti saya," imbuh El Shaarawy.
AC Milan bakal menghadapi Roma di laga penghujung musim. Rossoneri butuh poin penuh sebagai upaya untuk mengamankan posisi tiga besar dan berlaga di Liga Champions musim depan. (goal/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
El Shaarawy Mengaku Banyak Berutang Kepada Seedorf
Liga Italia 11 Mei 2013, 19:31
-
Galliani Tegaskan El Shaarawy Bertahan di San Siro
Liga Italia 10 Mei 2013, 16:35
-
Antonini Jelaskan Dampak Positif Kehadiran Balotelli
Liga Italia 10 Mei 2013, 12:15
-
Highlights Serie A: Pescara 0-4 Milan
Open Play 9 Mei 2013, 01:15
-
Review: Balotelli Antar Milan Tenggelamkan Pescara
Liga Italia 9 Mei 2013, 00:52
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR