
Bola.net - Juventus kalah atas Hellas Verona pada pertandingan pekan ke-23 Serie A 2019/2020, Minggu (9/2/2020) dini hari WIB. Si Nyonya Tua kalah dengan skor 2-1 pada laga yang digelar di Stadio Marc'Antonio Bentegodi tersebut.
Laga Hellas Verona vs Juventus berjalan seru sejak menit pertama. Cristiano Ronaldo pada akhirnya berhasil membuka skor pada menit ke-65.
Akan tetapi, Fabio Borini mampu menyamakan kedudukan di menit ke-76. Sepuluh menit berselang, Giampaolo Pazzini keluar sebagai pahlawan Verona setelah menjebol gawang Juventus lewat titik putih.
Kekalahan atas Verona tidak mengubah posisi Juventus di puncak klasemen Serie A. Bianconeri saat ini mengumpulkan 54 poin.
Namun, posisi Juventus tidak aman. Mereka rawan digeser Inter Milan yang akan bertanding melawan rival sekotanya AC Milan pada Senin (10/2/2020) dini hari WIB.
Di laga lainnya, Fiorentina dipaksa menyerah dari tamunya Atalanta. Tampil di Stadio Artemio Franchi, La Viola keok dengan skor 1-2.
Kekalahan juga menimpa AS Roma pada pertandingan pekan ke-23. Mereka takluk 2-3 saat menjamu Bologna di Stadion Olimpico, Sabtu (8/2/2020) dini hari WIB.
Hasil Serie A Pekan ke-23
Sabtu, 8 Februari 2020
- AS Roma 2-3 Bologna
- Fiorentina 1-2 Atalanta
Minggu 9 Februari 2020
- Torino 1-3 Sampdoria
- Hellas Verona 2-1 Juventus
Klasemen Serie A
Klasemen Serie A Pekan ke-23 (c) Livescore
Jadwal Serie A
Minggu (9/2/2020)
18:30 WIB SPAL vs Sassuolo
21:00 WIB Genoa vs Cagliari
21:00 WIB Napoli vs Lecce
21:00 WIB Brescia vs Udinese
Jadwal Serie A
Senin (10/2/2020)
00:00 WIB Parma vs Lazio
02:45 WIB Inter Milan vs AC Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Golazo! Emre Can Tandai Debutnya di Dortmund Dengan Gol Istimewa
Open Play 9 Februari 2020, 23:26
-
Setelah 60 Tahun, Rekor Juventus di Serie A Ini Berhasil Disamai Atalanta
Liga Italia 9 Februari 2020, 21:38
-
Jorginho Menggoda, Juventus Siap Korbankan Aaron Ramsey?
Liga Italia 9 Februari 2020, 20:39
-
Klarifikasi Pernyataan, Agen Jorginho Malah Terlihat Sedang 'Menggoda' Juventus
Liga Italia 9 Februari 2020, 20:09
-
Dybala di Juventus: Dulu Mau Dibuang, Sekarang Siap Diberi Kontrak Baru
Liga Italia 9 Februari 2020, 19:02
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55





















KOMENTAR