
Bola.net - Juventus menggilas Novara pada laga uji coba teranyar mereka, Minggu (13/9/2020) sore WIB. Skor 5-0 membuktikan dominasi Juve pada laga yang digelar di Juventus Training Center tersebut.
Pesta gol Juve dibuka oleh Cristiano Ronaldo di babak pertama. Lalu Merih Demiral, Marko Pjaca, dan Manolo Portanova bergantian mencetak empat gol berikutnya di babak kedua.
Hasil ini penting bagi Juve dan bagi Andrea Pirlo. Pelatih baru Si Nyonya Tua ini bakal menghadapi tantangan besar musim depan, dan permainan Juve pada laga ini sudah cukup menunjukkan tanda-tanda positif.
Baca ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Jalannya pertandingan
Juventus dominan sejak awal pertandingan, Novara jelas kelimpungan. Bermain dengan formasi khas 3-5-2, Juve memaksimalkan lebar lapangan untuk menyerang lawan.
Dominasi Juve akhirnya berbuath gol pertama di menit ke-20, Sang megabintang, Cristiano Ronaldo, dilayani Dejan Kulusevski, umpan satu-dua di depan kotak penalti, dan tembakan keras. Gol! Juve 1-0 Novara.
Satu gol ini pun menutup babak pertama, Juve jelas lebih dominan, dengan persentase penguasaan bola plus tembakan tepat sasaran. Permainan Juve di bawah Andrea Pirlo mulai terbentuk.
Babak kedua, Pirlo merombak skuad besar-besaran, tapi serangan Juve justru kian menjadi-jadi.
Hanya butuh 5 menit bagi Si Nyonya Tua untuk mencetak gol kedua. Kali ini Merih Demiral yang menjebol gawang Novara usai menerima servis Douglas Costa. Gol! Juve 2-0 Novara di menit ke-56.
Juve kembali mencetak gol 10 menit berselang. Kali ini Pjaca yang menjebol gawang lawan dengan tendangan keras dari dalam kotak penalti. Sepakan pertamanya berhasil ditepis, tapi rebound-nya berbuah Gol! Juve 3-0 Novara di menit ke-66.
Tepat di ujung laga, Juve menambah satu gol lagi. Kali ini lewat tusukan Protanova di sisi kanan, yang kemudian melepas tembakan keras mendatar untuk menaklukkan kiper lawan. Gol! Juve 4-0 Novara.
Belum puas, Juve menambah satu gol lagi. Portanova mencetak gol keduanya, hanya berselang dua menit. Bek kanan Juve ini menusuk dan melepas tembakan keras untuk mengecoh kiper lawan. Gol! Juve 5-0 Novara di menit 90+3.
Gol ini sekaligus mengakhiri pertandingan. Wasit pun meniup peluit panjang, skor 5-0 untuk kemenangan Juve.
Susunan Pemain
JUVENTUS (3-5-2): Szczesny (52' Gianluigi Buffon); Chiellini (46' Merih Demiral), Bonucci, Danilo (63' Manolo Portanova); Alex Sandro (63' Daniele Rugani), Ramsey (64' Mattia De Sciglio), McKennie (46' Arthur), Rabiot, Cuadrado (65' Caviglia); Kulusevski (46' Marko Pjaca), Cristiano Ronaldo (51' Rodrigo Bentancur)
NOVARA (4-3-3): Lanni; Cagnano, Bove, Bellich (46' Francesco Lamanna), Pagani (70' Sbraga); Schiavi (67' Zuno), Collodel, Nardi (46' Ante Hrkac, 71' Bianchi); Panico, Cisco (66' Buzzegoli), Bortolussi (46' Pablo Gonzalez)
Baca ini juga ya!
- Resmi, AC Milan Permanenkan Jasa Ante Rebic
- 5 Alasan Inter Milan Bakal Hentikan Dominasi Juventus di Serie A
- Kabar Baik Buat Juventus, Napoli Konfirmasi Arkadiusz Milik Dijual
- Desakan Brahim Diaz Pada Milan: Rossoneri Harus Incar Scudetto
- Pandemi Covid-19 di Italia Mereda, Juventus Minta Izin Buka Stadion
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Siap Lepas Costa, Manchester United Siaga Satu
Liga Inggris 13 September 2020, 23:31
-
Skuad Juventus Bersenang-senang dengan Gaya Main Baru, Begini Kata Andrea Pirlo
Liga Italia 13 September 2020, 22:30
-
Soal Juventus dan Tuntutan Jadi Juara, Andrea Pirlo pun Buka Suara
Liga Italia 13 September 2020, 22:00
-
Man of the Match Juventus vs Novara: Cristiano Ronaldo
Liga Italia 13 September 2020, 18:15
-
Hasil Pertandingan Juventus vs Novara: Skor 5-0
Liga Italia 13 September 2020, 17:45
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR