
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan diam-diam memiliki target transfer baru untuk lini serang mereka. Nerrazurri diberitakan tertarik untuk memboyong Alexandre Lacazette dari Arsenal.
Inter Milan saat ini tengah was-was. Pasalnya salah satu striker mereka, Lautaro Martinez tengah menjadi rebutan banyak klub papan atas Eropa di bursa transfer yang akan datang.
Inter sendiri akan mencoba untuk mempertahankan sang striker. Namun mereka juga mempersiapkan rencana cadangan jika seandainya mereka gagal mempertahankan Lautaro.
L'Equipe mengklaim bahwa Inter Milan punya target baru di musim panas nanti. Mereka diberitakan tertarik untuk mendatangkan Alexandre Lacazette dari Arsenal.
Simak rencana transfer Inter Milan untuk Lacazette di bawah ini.
Striker Teruji
Menurut laporan tersebut, Inter Milan punya pertimbangan khusus mengapa mereka ingin merekrut Lacazette.
Antonio Conte diberitakan menyukai gaya bermain Lacazette. Sang striker dinilai bisa menjadi pengganti yang bagus untuk Lautaro di lini serangnya.
Selain itu Lacazette sudah cukup teruji di Inggris sehingga ia dinilai tidak akan menjadi pembelian flop bagi Nerrazurri.
Peluang Terbuka
Menurut laporan tersebut, peluang Inter Milan untuk mengamankan tanda tangan Lacazette cukup terbuka lebar.
Sang striker diberitakan sudah tidak bahagia di Arsenal. Pasalnya ia lebih banyak duduk di bangku cadangan setelah kedatangan Mikel Arteta.
Untuk itu Lacazette memilih pergi demi mencari klub yang bisa memberikannya jam bermain reguler. Inter dinilai adalah opsi yang bagus untuknya.
Bersaing
Inter Milan diyakini harus berjuang untuk mengamankan tanda tangan sang striker.
Pasalnya Lacazette kini juga didekati tim asal Spanyol, Atletico Madrid.
(L'Equipe)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
FA Cup Resmi Digulirkan Kembali, Catat Jadwalnya!
Liga Inggris 29 Mei 2020, 18:31
-
Arsenal Mundur dari Perburuan Philippe Coutinho
Liga Inggris 29 Mei 2020, 17:20
-
Inter Milan Diam-Diam Pepet Alexandre Lacazette
Liga Italia 29 Mei 2020, 16:40
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR