
Bola.net - Tifosi Inter Milan mendesak klub kesayangan mereka agar mempertahankan gelandang Radja Nainggolan pada jendela transfer musim panas ini.
Sebelumnya, kubu Inter lewat petinggi mereka, Giuseppe Marotta sudah menegaskan bahwa Nainggolan serta Mauro Icardi tak ada dalam rencana Antonio Conte untuk musim depan.
Beberapa opsi tujuan Nainggolan selanjutnya pun sempat berhembus. Salah satu calon destinasi terkuat bagi pemain keturunan Batak itu adalah menuju Tiongkok.
Namun kini seperti dilansir Calciomercato, sekelompok suporter Inter mendatangani pemusatan latihan Inter di Lugano, Swiss untuk meyakinkan Nerazzurri agar tak melepas Nainggolan.
"Ninja, bertahanlah di Milan!" seru para tifosi tersebut. Ninja sendiri merupakan julukan yang diberikan kepada Nainggolan.
Nainggolan digaet Inter dari AS Roma pada musim panas tahun lalu. Meski sempat beberapa kali cedera, akan tetapi pemain 31 tahun itu masih memberikan kontribusi cukup besar terhadap La Beneamata, yakni dengan membuat tujuh gol dan tiga assist.
Istri Nainggolan Terkena Kanker
Selain bisa dibuang Inter, Nainggolan juga tengah bernasib malang setelah sang istri, Claudia Lai divonis terkena penyakit kanker.
Claudia sendiri baru mengetahui ia terkena kanker pada Juni 2019 kemarin. Hal tersebut diketahui melalui unggahan Instagram-nya. Namun tak diketahui secara pasti kanker apa yang menyerangnya.
Claudia, yang menikah dengan Radja pada tahun 2011 silam, mengaku ia akan segera menjalani program kemoterapi. Ia sebenarnya merasakan kesedihan takut yang luar biasa, namun sekarang ia merasa harus segera bangkit dan berjuang melawan penyakit tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tinggalkan Pramusim, Mauro Icardi Segera Pindah dari Inter Milan?
Liga Italia 13 Juli 2019, 23:18
-
Mihajlovic: Saya tak Sabar Bertarung Lawan Leukemia
Liga Italia 13 Juli 2019, 22:46
-
Eks Pelatih AC Milan Sinisa Mihajlovic Terserang Penyakit Leukemia
Liga Italia 13 Juli 2019, 22:21
-
Cristiano Ronaldo Telah Tiba Kembali di Markas Juventus
Liga Italia 13 Juli 2019, 21:54
-
De Ligt Tak Masuk Skuat Tur Ajax, Segera Gabung Juventus
Liga Italia 13 Juli 2019, 20:05
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR