Bola.net - Klub Serie A, AC Milan berencana menambah kekuatan lini tengah mereka di musim dingin nanti. Tim berjuluk Rossonerri itu diyakini bakal merekrut Mohamed Elneny dari Arsenal.
AC Milan saat ini terancam kekurangan amunisi di lini tengah mereka. Gelandang mereka, Franck Kessie diyakini bakal hengkang di bulan Januari mendatang.
Mengingat Kessie memiliki peran yang cukup sentral di lini Milan tidak bisa membiarkan ia pergi tanpa pengganti. Untuk itu Milan mulai mencari pengganti untuk pemain Timnas Pantai Gading itu.
Menurut laporan yang diturunkan Sportsmole, AC Milan sudah menemukan pengganti yang pas untuk Kessie. Mereka diyakini bakal mencoba untuk merekrut Mohamed Elneny dari Arsenal.
Apa pertimbangan Milan merekrut Elneny? Simak informasinya di bawah ini.
Karakteristik Mirip
Menurut laporan tersebut, tim pemandu bakat AC Milan cukup merekomendasikan Elneny sebagai pengganti Kessie.
Pemain Timnas Mesir itu diberikan memiliki karakteristik permainan yang mirip dengan Kessie. Untuk itu ia bisa menambal lubang yang akan ditinggalkan Kessie.
Untuk itu manajemen Milan mulai membuka pembicaraan dengan pihak Arsenal dan agen sang pemain untuk merekrut sang pemain.
Peluang Besar
Laporan itu mengklaim bahwa peluang Milan untuk memiliki Elneny cukup terbuka lebar.
Sejak musim panas kemarin, Elneny sejatinya tengah berada di Turki. Ia memperkuat Besiktas dengan status sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim nanti.
Namun penampilan Elneny diberitakan tidak memuaskan tim pelatih Besiktas sehingga mereka diyakini tidak akan menghalangi niatan Milan untuk merekrut pemain 27 tahun tersebut.
Harga Murah
AC Milan diyakini tidak perlu membayar mahal untuk merekrut Elneny.
Sang gelandang diyakini sudah bisa didapatkan dengan mahar transfer sebesar 13 juta pounds saja.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda AC Milan Minta Rossoneri Contoh Juventus
Liga Italia 15 Oktober 2019, 23:55 -
Januari, AC Milan Rekrut Pemain Arsenal Ini
Liga Italia 15 Oktober 2019, 16:00 -
AC Milan Ramaikan Gosip Transfer Ivan Rakitic
Liga Italia 15 Oktober 2019, 09:34 -
Kaka Dukung Pioli Balikkan Keadaan Milan
Liga Italia 15 Oktober 2019, 09:14 -
AC Milan dan Inter Milan Berebut Ingin Boyong Mesut Ozil dari Arsenal
Liga Italia 15 Oktober 2019, 02:54
LATEST UPDATE
-
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54 -
Analis Prediksi Pasar Minyak Bakal Surplus Besar, Ini Faktor Pemicunya
News 4 Oktober 2025, 09:44 -
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:32 -
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 09:31 -
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Oktober 2025, 09:30 -
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 4 Oktober 2025
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR