
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan diberitakan mulai menyusun rencana jika mereka kehilangan Lautaro Martinez di musim panas nanti. Nerrazurri diberitakan bakal mengejar tanda tangan penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang sebagai gantinya.
Sosok Lautaro merupakan pemain kunci di skuat Inter Milan musim ini. Ia memberikan total 16 gol dan empat assist dari total 28 penampilannya untuk Nerrazurri.
Ketajaman striker berusia 22 tahun itu mulai menyilaukan sejumlah klub papan atas Eropa. Nama-nama seperti Barcelona, Real Madrid dan Chelsea diberitakan mengincar jasa striker asal Argentina itu.
Gazzetta Della Sport mengklaim bahwa Inter Milan mulai mempersiapkan kemungkinan sang striker meninggalkan Giuseppe Meazza di musim panas nanti. Inter diberitakan bakal mengejar tanda tangan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai gantinya.
Apa pertimbangan Inter mengejar tanda tangan Aubameyang? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Penyerang Teruji
Pertimbangan utama Inter mengejar tanda tangan Aubameyang karena ketajaman sang striker yang sudah teruji.
Dalam satu dekade terakhir, Aubameyang sudah membuktikan ketajamannya. Ia menjadi mesin gol utama Borussia Dortmund dan Arsenal dalam beberapa tahun terakhir.
Ia bahkan memenangkan trofi sepatu emas EPL musim lalu, sehingga ketajamannya tidak perlu diragukan lagi.
Peluang Besar
Menurut laporan tersebut, peluang Inter Milan untuk mendapatkan jasa Aubameyang tergolong cukup besar.
Sang striker diberitakan tengah tidak bahagia di Arsenal. Ia diberitakan ingin berpindah klub di musim panas nanti.
Arsenal sendiri kemungkinan besar terpaksa menjual Aubameyang karena kontraknya yang habis di tahun 2021. Untuk itu mereka tidak mau kehilangan sang striker secara cuma-cuma.
Harga Mahal
Inter Milan dipastikan harus siap keluar uang banyak untuk mengamankan jasa Aubameyang.
Sang striker diberitakan dibanderol dengan mahar sebesar 80 juta Euro oleh Arsenal di musim panas nanti.
(Gazzetta Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Lautaro Lepas, Inter Milan Bidik Pierre-Emerick Aubameyang
Liga Italia 14 Februari 2020, 21:40
-
Arsenal Diklaim Tidak Mampu Datangkan Dayot Upamecano
Bundesliga 14 Februari 2020, 16:20
-
Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Newcastle
Liga Inggris 14 Februari 2020, 14:33
-
3 Klub Top Premier League yang Menurun Musim Ini
Editorial 14 Februari 2020, 14:33
-
Prediksi Arsenal vs Newcastle 16 Februari 2020
Liga Inggris 14 Februari 2020, 14:32
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR