Bola.net - - Agen Gustavo Gomez tak mau menjelaskan apa yang terjadi dengan negosiasi antara dirinya dengan pihak AC Milan, namun ia justru mengisyaratkan Rossoneri sekarang dikelola oleh orang-orang yang bodoh dan tidak profesional.
Sebelumnya, Gomez disebut diminati oleh Boca Juniors. Namun negosiasi antara klub Argentina itu dengan pihak Milan disebut berlangsung dengan sangat alot.
Agen Gomez sendiri ikut serta dalam proses nego itu. Sementara itu pihak Milan diwakili oleh Sporting Directornya, Massimiliano Mirabelli. Karena nego berlangsung sangat alot, sang agen disebut-sebut menjadi sangat emosi dan akhirnya melempar kursi hingga membuat kaca di Casa Milan retak.
Augusto Paraja, sang agen, lantas diwawancara terkait adanya kabar tersebut. Namun ia tak mau membeberkan apa yang sebenarnya terjadi.
Akan tetapi, ia justru memberikan kecaman pada pihak Milan. Ia menyebut Rossoneri saat ini dikelola oleh orang-orang yang tak kompeten.
"Saya lebih suka tidak membicarakan apa yang mereka katakan terjadi di kantor itu. Apa yang bisa saya jamin adalah Milan mengalami periode kebingungan besar. Saya berharap Milan sekali lagi akan diwakili oleh orang-orang yang kompeten sesegera mungkin," serunya dalam sebuah wawancara dengan Tuttosport.
"Jika Anda mengambil pemain divisi ketiga atau keempat dan Anda memasukkannya ke Serie A, Anda tidak akan terkejut jika ia memberi kesan buruk. Jika Anda tidak memiliki tingkat intelektual dan profesional untuk menjalankan klub hebat dan itu diberikan kepada Anda, hasilnya tidak akan bagus juga," cetusnya.
"Di dunia sepakbola sekarang, semua pemain, semua direktur, semua Pelatih menertawakan situasi yang telah tercipta di Milan," sambungnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Tampil Maksimal di Awal Musim, Ini Penjelasan Bonaventura
Liga Italia 25 Januari 2018, 21:53
-
Bonaventura Minta Milan Pertahankan Gattuso
Liga Inggris 25 Januari 2018, 21:26
-
Terungkap, Perlakuan Buruk Milan Pada Perwakilan Boca Juniors
Liga Italia 25 Januari 2018, 20:28
-
Kesal, Agen Gomez Sebut Milan Dikelola Orang Bodoh
Liga Italia 25 Januari 2018, 19:59
-
Bonaventura Bersyukur Gattuso Patenkan Formasi Empat Bek
Liga Italia 25 Januari 2018, 19:40
LATEST UPDATE
-
3 Pekerjaan Rumah Mendesak Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025
Tim Nasional 19 November 2025, 17:47
-
Siaran Langsung BRI Super League: Persib vs Dewa United, Tayang di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 17:01
-
Pengakuan Emosional Maldini: Sulit Bicara Soal AC Milan, Tapi Hati Tetap Merah Hitam
Liga Italia 19 November 2025, 17:00
-
Simak BRI Super League 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 16:57
-
Diam dalam Sunyi, MU Ternyata Rajin Pantau Pemain Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 19 November 2025, 16:44
-
Dino Zoff Soroti Sepak Bola Italia: Serie A Terlalu Lambat dan Banyak Drama!
Piala Dunia 19 November 2025, 16:31
-
Puja-puji Matheus Cunha untuk Rekrutan Anyar MU Ini: Enak Banget Main Ama Dia!
Liga Inggris 19 November 2025, 16:29
-
Bakal Cabut dari MU, Jadon Sancho Bakal Lanjutkan Karir Jauh dari Inggris
Liga Inggris 19 November 2025, 16:21
-
Duh, MU Tidak Bisa Angkut Joao Gomes di Januari 2026?
Liga Inggris 19 November 2025, 16:11
-
CEO Cloudflare Ungkap Penyebab X dan ChatGPT Lumpuh: Bukan Serangan Siber
News 19 November 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR