
Bola.net - Lautaro Martinez marah ketika ditanya mengenai masa depannya di Inter Milan. Lautaro menegaskan bahwa dirinya saat ini masih memberikan yang terbaik bagi Nerazzurri.
Lautaro baru saja membantu Inter menang 3-1 atas Spezia dalam lanjutan Serie A, Sabtu (16/4/2022). Dia mencetak satu gol dalam pertandingan di Alberto Picco.
Kontrak Lautaro di Inter sebenarnya masih berlaku hingga musim panas tahun 2016. Namun belakangan ini, masa depan striker asal Argentina itu dipertanyakan.
Lautaro kabarnya bakal dikorbankan pada musim panas ini untuk memberi jalan bagi Paulo Dybala. Sang pemain kabarnya diminati Liverpool, Atletico Madrid, Arsenal dan Tottenham.
Masa Depan Lautaro
Lautaro terlihat kesal dengan beragam spekulasi terkait masa depannya di Inter. Namun, dia memastikan bahwa fokusnya pada saat ini hanyalah bagi Inter.
"Saya berkonsentrasi pada pekerjaan saya dan saya tidak mendengarkan apa yang orang lain katakan di luar,” kata Lautaro Martinez kepada Inter TV.
“Saya mencoba untuk fokus pada keluarga saya, mereka yang mencintai saya dan pada Inter. Kami telah memulihkan posisi yang hilang sekarang dan perlombaan Scudetto ada di tangan kami.
“Ada banyak pembicaraan tentang saya dan saya tidak menyukainya, karena saya selalu memberikan yang terbaik untuk Inter. Ketika saya di bangku cadangan, wajar jika saya kesal, karena saya selalu ingin bermain."
Gol Spektakuler
Lautaro mencetak gol spektakuler dengan membelakangi gawang Spezia. Dia pun menceritakan proses terjadinya gol tersebut.
“Saya mencoba untuk berada di depan bek dan saya tahu umpan silangnya akan rendah, jadi itu satu-satunya cara saya bisa mendapatkan bola dan saya berharap kiper tidak akan terlihat,” lanjutnya.
Klasemen Serie A
Baca Juga:
- 5 Fakta Menarik Usai Laga Spezia vs Inter Milan, Gol Pertama Brozovic Hingga Insiden Anting M'Bala N
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Sempat Digeser Inter, Milan Sudah Kembali ke Puncak
- 5 Pelajaran Kemenangan AC Milan atas Genoa: Akhirnya Bikin Gol Lagi!
- 5 Pelajaran dari Kemenangan Inter Milan atas Spezia: Lautaro Spesialis Jumat Berkah!
- Inter Milan Menang, Fans: Pucuk Klasemen Dingin, Siap Scudetto Nih!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Link Live Streaming Juventus vs Bologna di Vidio, 16 April 2022
Liga Italia 16 April 2022, 21:30
-
Prediksi Napoli vs AS Roma 19 April 2022
Liga Italia 16 April 2022, 19:33
-
Lautaro Martinez Marah Ditanya Masa Depannya di Inter Milan
Liga Italia 16 April 2022, 12:15
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR