
Bola.net - Juventus berhasil menang telak atas Udinese dan hal tersebut tak lepas dari bantuan Adrien Rabiot, yang layak mendapat penghargaan Man of the Match.
Juventus bertamu ke Stadio Friuli untuk menghadapi Udinese di pekan perdana Serie A 2023/2024, Senin (21/08/2023) dini hari WIB. Bianconeri langsung mencetak gol saat laga belum genap berjalan dua menit.
Mereka unggul berkat sepakan Federico Chiesa. Juve kemudian bisa mencetak satu gol lagi berkat penalti Dusan Vlahovic.
Juventus masih belum puas dan kemudian menambah satu gol lagi melalui tandukan Rabiot. Udinese akhirnya ditekuk dengan skor 0-3.
Rabiot Man of the Match
Adrien Rabiot bertugas mengawal lini tengah dengan Manuel Locatelli dan Fabio Miretti. Lini tengah Juventus pun menjadi sangat solid.
Mereka bisa melapis pertahanan dengan baik. Mereka juga bisa membantu mendukung timnya saat menyerang.
Serangan Juve pun kerap dibangun dari kaki Rabiot. Di sisi lain gelandang jangkung ini juga bekerja keras dalam bertahan.
Rabiot juga memberikan bonus berupa gol. Oleh karena itulah laman WhoScored memberikannya rating paling tinggi di antara semua pemain lainnya yakni 8.62. Ia layak diberi penghargaan Man of the Match.
Statistik Rabiot
Menurut WhoScored, Adrien Rabiot tercatat melepas satu tembakan ke gawang. Tembakannya on target dan berbuah gol.
Rabiot juga mencatatkan satu keypass. Ia juga melakukan tiga dribel sukses.
Satu umpan silang dilakukan oleh Rabiot tapi tak mencapai sasaran. Ia melepas dua umpan panjang dan satu saja yang sampai ke target.
Rabiot mencatatkan empat tekel sukses. Ia juga berhasil melakukan dua intersep, dua sapuan dan satu blok.
Klasemen Serie A
(WhoScored)
Baca Juga:
- Hasil Udinese vs Juventus: Skor 0-3
- Head to Head dan Statistik: Udinese vs Juventus
- Jadwal Lengkap Serie A 2023/2024
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Serie A 2023/2024
- Update Bursa Transfer Resmi Serie A 2023/2024
- Hasil Lengkap Liga Italia 2023
- Gak Butuh Duit! Wojciech Szczesny Tolak Pinangan Klub Arab Saudi demi Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gol Perdana Juventus di Serie A 2023/2024: Gol Kilat Federico Chiesa
Liga Italia 21 Agustus 2023, 11:17
-
Juventus di Pekan Pembuka Serie A: Cetak 3 Gol Babak Pertama, Menang Tanpa Kebobolan
Liga Italia 21 Agustus 2023, 10:11
-
Juventus Catatkan Start Sempurna, Max Allegri Enggan Jemawa
Liga Italia 21 Agustus 2023, 08:31
-
Liga Inggris 21 Agustus 2023, 06:51

LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR