Bola.net - - Mantan agen Mauro Icardi mengungkapkan bahwa striker Inter Milan itu berubah drastis sejak kehadiran Wanda Nara dalam kehidupannya. Dia tak terkejut dengan situasi buruk yang dihadapi Icardi di klubnya sekarang.
Sebelum leg pertama babak 32 besar Liga Europa melawan Rapid Vienna beberapa waktu lalu, Icardi dilengserkan dari posisinya sebagai kapten tim. Sejak itu, dia belum sekali pun bermain untuk Nerazzurri.
Banyak pihak menyalahkan Wanda, istri sekaligus agen Icardi, yang dianggap telah memanaskan tensi dengan klub dan rekan-rekan setimnya. Itu disebabkan oleh komentar-komentarnya, terutama tentang perpanjangan kontrak suaminya.
"Icardi berubah drastis sejak ada Wanda dalam kehidupannya," kata Abian Morano kepada surat kabar Sport, seperti dikutip Football Italia.
Scroll terus ke bawah.
Membahayakan Karier
"Sebelumnya, dia rendah hati, penuh konsentrasi, begitu ingin tumbuh dan berkembang," lanjut Morano. "Cara dia memandang kehidupan telah berubah, ke arah yang menurut saya salah."
"Sejujurnya, saya tak terkejut dengan apa yang terjadi sekarang. Sempat bekerja sebentar dengan istrinya, saya langsung merasakan adanya perubahan sikap. Dia terisolasi. Perubahan ini bisa membuat masa depannya sebagai olahragawan berada dalam bahaya."
"Dia pasti akan pergi dari Inter. Saya percaya, dengan servis yang tepat, Icardi adalah salah satu nomor 9 terbaik di luar sana, bahkan bisa bersaing untuk Sepatu Emas," pungkasnya.
Berita Video
Berita video vlog kali ini langsung dari Jerman bersama jurnalis Bola.net, Asad Arifin, yang menjalani petualangan dengan Bundesliga dan bertemu 3 legenda Bayern Munich.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Bologna vs Juventus: Skor 0-1
Liga Italia 24 Februari 2019, 23:03
-
Milan Semakin Moncer, Gattuso Bakal Dapat Kontrak Anyar
Liga Italia 24 Februari 2019, 23:00
-
Juan Jesus: Tiga Poin Yang Krusial!
Liga Italia 24 Februari 2019, 09:00
-
Kalahkan Frosinone, EDF Minta AS Roma Lebih Gahar
Liga Italia 24 Februari 2019, 08:40
-
Meski Menang, EDF Kritik Performa AS Roma
Liga Italia 24 Februari 2019, 08:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR