Bola.net - Manchester United dikabarkan telah berada di ujung kesepakatan untuk membeli Mario Mandzukic dari Juventus. Pemain 33 tahun disebut akan menjadi milik United pada hari Senin (5/8/2019) mendatang.
Sebelumnya, Manchester United lewat sang manajer Ole Gunnar Solskjaer menyebut akan membeli dua pemain baru. Satu pemain hampir pasti adalah Harry Maguire.
Pada hari Jumat (2/8/2019), United disebut telah mencapai kata sepakat dengan Maguire. Setan Merah akan membayar 80 juta pounds kepada pihak Leicester City sebagai mahar transfer.
Nah, apakah satu pemain lagi adalah jatah bagi Mandzukic? Simak kabar selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Mandzukic Gabung MU Hari Senin
Menurut Tuttosport, Manchester United dan Juventus kini sedang membahas transfer Mario Mandzukic. Kesepakatan awal sudah tercapai. Hanya tinggal beberapa detail kecil saja yang harus dipenuhi.
United akan membayar 10 sampai 15 juta euro untuk membawa Mandzukic ke Old Traffrod. Kesepakatan ini tidak termasuk dalam rencana pertukaran Romelu Lukaku ke Juventus. Transfer Mandzukic berdiri sendiri.
Masih dari sumber yang sama, jika tidak ada kendala apa pun, pemain asal Kroasia tersebut bisa pindah ke United pada hari Senin (5/7/2019) mendatang. Mandzukic tidak akan keberatan pindah ke Inggris.
Bagi United, penyerang seperti Mandzukic sangat dibutuhkan oleh klub. Dia punya pengalaman yang segudang dan sudah bisa bermain di laga-laga penting. Ini penting untuk para pemain muda United.
Tidak Terpakai di Juventus
Mario Mandzukic diprediksi tidak akan dipakai oleh Juventus pada musim 2019/2020 ini. Sebab, sudah ada dua penyerang utama Juventus, Gonzalo Higuain dan Cristiano Ronaldo.
Posisi Mandzukic akan makin sulit jika Juventus mampu membawa Romelu Lukaku ke Turin. Jika ini terjadi, maka pelatih Maurizio Sarri hampir pasti hanya akan menjadikan Mandzukic sebagai pemain cadangan.
Mandzukic bergabung dengan Juventus pada tahun 2015 lalu. Mantan bomber Atletico Madrid tersebut telah memainkan lebih dari 160 pertandingan di semua kompetisi. Mandzukic membantu Juventus meraih empat gelar Serie A.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paulo Dybala Marah Besar kepada Juventus, Ada Apa?
Liga Italia 3 Agustus 2019, 22:40
-
Inter Milan Kembali Tawar Romelu Lukaku
Liga Italia 3 Agustus 2019, 22:00
-
Mario Mandzukic Gabung Manchester United pada Hari Senin?
Liga Italia 3 Agustus 2019, 16:12
-
Juventus Tolak Lepas Daniele Rugani ke Arsenal
Liga Italia 3 Agustus 2019, 14:23
-
Lewat Grup WhatsApp, Ronaldo Beri Saran Dybala Agar Pindah ke MU
Liga Italia 3 Agustus 2019, 13:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR