Bola.net - - Bomber Inter Milan Mauro Icardi membantah dirinya telah sepakat pindah ke Juventus dan menegaskan niatannya bertahan bersama Nerrazurri.
Dalam beberapa bulan belakangan, Icardi terus disebut bisa hengkang dari Inter. Hal ini disebut bermula dari ditolaknya permintaan sang striker agar diberi kenaikan gaji.
Situasi Icardi jadi makin tidak jelas di Inter. Sebab beberapa waktu lalu pihak Inter sempat mencopot ban kapten dari lengannya. Akibatnya sang striker bahkan sempat absen di sejumlah pertandingan.
Icardi sempat disebut akan pindah ke Italia. Ia pun kerap dikaitkan dengan Real Madrid.
Bantahan Icardi
Yang terbaru, Icardi juga dikaitkan dengan Juventus. Ia disebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan Bianconeri.
Icardi akhirnya angkat bicara. Ia menegaskan akan tetapi bertahan di Inter. Bantahan itu ia lontarkan melalui Instagram Stories.
“Karena baru-baru ini media melaporkan berita yang tidak mencerminkan pikiran saya, saya ingin memberi tahu penggemar kami bahwa saya telah berulang kali memberi tahu Inter tentang keinginan saya untuk tetap bersama klub."
“Semoga sekarang tidak ada lagi kesalahpahaman. Saya memahami kepentingan pers dalam menjual berita palsu sehingga saya lebih suka mengklarifikasi hal-hal secara pribadi."
“Saya sudah menyatakan keinginan untuk tetap tinggal karena Inter adalah keluarga saya. Waktu akan mengungkapkan siapa yang berbicara kebenaran. Forza Inter, selalu."
Konfirmasi Wanda Nara
Sebelumnya, agen sekaligus istri Icardi yakni Wanda Nara pernah mengatakan bahwa suaminya akan tetap bertahan di Inter. Ia akan menghormati kontraknya yang berlaku hingga 2021 mendatang.
"Mauro terus mencetak gol, ia maju karena ia adalah kekuatan keluarga."
"Sekarang ia lebih tenang, ia merangkul semua orang karena ia selalu memiliki hubungan yang indah dengan semua orang."
"Kami akan berada di sini [di Inter] lagi tahun depan."
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tinggalkan Juventus, Sejumlah Klub Besar Eropa Siap Tampung Allegri
Liga Italia 17 Mei 2019, 23:16
-
Allegri Cabut, Simone Inzaghi Jadi Calon Terkuat Pelatih Juventus
Liga Italia 17 Mei 2019, 23:00
-
11 Gelar untuk Juventus, Namun Allegri Tak Pernah Dihargai Fans
Liga Italia 17 Mei 2019, 22:30
-
Josep Guardiola Tak Akan Gantikan Allegri di Juventus
Liga Inggris 17 Mei 2019, 20:48
-
Mauro Icardi Bantah Sepakat Pindah ke Juventus
Liga Italia 17 Mei 2019, 19:27
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR