Bola.net - Joao Miranda tidak menutup kemungkinan untuk meninggalkan Inter Milan di bursa transfer musim panas ini. Bek Brasil itu sekarang sedang menganalisa semua tawaran yang masuk.
Miranda bergabung dengan Inter pada tahun 2015 lalu. Akan tetapi, pemain berusia 33 tahun itu hanya bermain 14 kali di Serie A musim lalu.
Miranda sekarang sudah kalah bersaing dengan Milan Skriniar dan Stefan de Vrij di lini belakang. Situasi bertambah rumit setelah pelatih baru Antonio Conte mendatangkan Diego Godin.
Kedatangan Godin tentu saja akan semakin membuat Miranda kesulitan mendapatkan menit bermain. Karena itu, Miranda mungkin harus segera mencari klub.
Kontrak Miranda bersama Inter akan habis pada tahun depan. Namun, sang bek tidak menutup kemungkinan meninggalkan klub dalam waktu dekat.
“Saya mencoba mematikan telepon selama Copa Amerika sehingga saya dapat berkonsentrasi. Tetapi sekarang saya akan mulai menganalisis proposal dan melihat apa yang terjadi selama beberapa hari ke depan,” kata Miranda kepada Yahoo Esportes.
Belum Mau Pensiun
Miranda hanya bermain 26 menit pada Copa America 2019 kemarin. Meskipun begitu, mantan pemain Atletico Madrid itu belum punya rencana pensiun dari tim nasional Brasil.
“Saya juga masih melihat diri saya bermain untuk Brasil di masa depan, karena saya tampil di level tinggi dan memberikan kontribusi saya kepada Selecao selama turnamen ini,” tambahnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tinggalkan Pramusim, Mauro Icardi Segera Pindah dari Inter Milan?
Liga Italia 13 Juli 2019, 23:18
-
Mihajlovic: Saya tak Sabar Bertarung Lawan Leukemia
Liga Italia 13 Juli 2019, 22:46
-
Eks Pelatih AC Milan Sinisa Mihajlovic Terserang Penyakit Leukemia
Liga Italia 13 Juli 2019, 22:21
-
Cristiano Ronaldo Telah Tiba Kembali di Markas Juventus
Liga Italia 13 Juli 2019, 21:54
-
De Ligt Tak Masuk Skuat Tur Ajax, Segera Gabung Juventus
Liga Italia 13 Juli 2019, 20:05
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR