
Bola.net - Gelandang AS Roma Nemanja Matic membalas kritik yang pernah dilontarkan legenda Manchester United Roy Keane kepada dirinya. Matic mengatakan kepada Keane kalau sepak bola sudah tidak lagi sama saat ini.
Matic merupakan salah satu pemain yang meninggalkan Manchester United pada bursa transfer musim panas kemarin. Dia mengikuti jejak pemain-pemain seperti Edinson Cavani, Paul Pogba, Jesse Lingard, dan Juan Mata.
Kontrak Matic di Old Trafford sejatinya baru akan habis pada musim panas 2023. Namun, Setan Merah mengakhiri kontrak dengan pemain asal Serbia tersebut lebih dini.
Saat ini gelandang berusia 34 tahun tersebut bermain untuk Roma. Matic bereuni dengan mantan pelatihnya Jose Mourinho di Olimpico.
Keane Kritik Matic
Ketika mengumumkan akan pergi dari Man United, Matic pernah mendapat kritik dari Keane. Legenda MU itu menilai Matic punya 'standar ganda' karena menuturkan rasa cintanya kepada Chelsea dan Man United.
"Di mana standarnya di klub?" ujar Keane kepada Sky Sports pada April lalu.
"Matic berbicara tentang saya pergi, saya bersenang-senang, Man United akan selalu ada di hati saya, oh dan Chelsea juga, oh dan Benfica jangan lupakan mereka, tidak mungkin semua ada di hati Anda."
Balasan Matic
Beberapa bulan berlalu, Matic membalas ucapan Keane tersebut. Menurutnya, sepak bola saat ini tidak lagi sama seperti saat Keane masih bermain di masa lalu.
"Saya menghormati apa yang telah dia lakukan tetapi dia perlu memahami bahwa sepak bola telah berubah. Jika saya bermain untuk Chelsea, saya tidak bisa mengatakan saya membenci mereka. Saya tidak bisa marah ketika saya berbicara kepada pers setelah pertandingan," ujar Matic kepada The Times.
"Cara dia berperilaku di lapangan, 70 persennya adalah kartu merah hari ini. Anda tidak bisa melempar pukulan ketika semua kamera di dunia ada di sana."
Tidak Peduli
Matic juga menegaskan bahwa dia tidak mau ambil pusing dengan kritik yang dilontarkan Keane tersebut. Matic sangat senang dengan kariernya sejauh ini.
"Pahlawan sebenarnya adalah ketika Anda pergi ke jalan dan mengatakan sesuatu, tetapi dia selalu sangat baik kepada saya, jadi apa yang dia katakan di depan umum, sejujurnya, saya tidak terlalu peduli," tegasnya.
"Saya tahu apa yang telah saya lakukan dalam karier saya dan saya sangat senang."
Klasemen Serie A
Sumber: Daily Post
Baca Juga:
- AS Roma Mulai Endus Kemungkinan Pinjam Trevoh Chalobah dari Chelsea
- Saat Francesco Totti Menangis, Semua Ikut Menangis
- Elegan! Jose Mourinho Beraksi di Dalam Video Klip Lagu Terbaru Stormzy
- Tak Seperti di Inter Milan, Jose Mourinho Kadung Cinta dengan AS Roma
- Dikomandani Lionel Messi, Ini Starting XI Terbaik Liga Utama Eropa 2022/2023 Sejauh Ini
- Paulo Dybala Sebut Perbedaan AS Roma dan Juventus: Fans Roma Lebih Bergairah, Lebih Gila
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mulai Beradaptasi, Antony Pede Bisa Bantu Manchester United Berprestasi Kembali
Liga Inggris 26 September 2022, 21:57
-
Eks Arsenal Ini Bakal Jadi Pengganti David De Gea di Manchester United?
Liga Inggris 26 September 2022, 21:43
-
Setelah Pogba, Juventus Siapkan Manuver untuk Bajak David De Gea
Liga Italia 26 September 2022, 19:54
-
Mantan Bek MU Doakan Tyrell Malacia Kian Gacor Bersama Setan Merah
Liga Inggris 26 September 2022, 19:13
-
Diincar Mancester United, Ivan Toney Siap Pindah ke Old Trafford?
Liga Inggris 26 September 2022, 18:19
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR