
Bola.net - Sudah beberapa pekan terlewati sejak penyerang Juventus, Paulo Dybala, dinyatakan bebas dari virus Corona. Namun sampai sekarang, pria berkebangsaan Argentina itu merasa belum pulih 100 persen.
Dybala menjadi pemain ketiga sekaligus terakhir yang dinyatakan terjangkit virus Corona. Dua pemain lainnya, yakni Blaise Matuidi dan Daniele Rugani, juga bernasib sama dengannya.
Setelah melewati kurang lebih dua pekan, Rugani dan Matuidi dinyatakan sudah terbebas dari virus tersebut. Namun tidak demikian dengan Dybala.
Mantan penggawa Palermo tersebut tak kunjung diumumkan bebas dari virus Corona. Sampai Juventus mengeluarkan pengumuman bahwa Dybala telah pulih, tepat 46 hari usai dirinya dinyatakan positif.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Belum Pulih 100 Persen
Setelah dinyatakan pulih, Dybala pun ikut berlatih dengan Juventus begitu aturan lockdown di Italia diperlonggar. Kendati sudah cukup lama dinyatakan sembuh, namun dirinya merasa belum benar-benar pulih dari Covid-19.
"Saya sempat terkena coronavirus, namun sekarang saya sudah merasa lebih baik. Saya belum 100 persen pulih, tapi merasa sangat baik," buka Dybala di media sosial Instagram, seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Kami sudah berlatih lagi dan sepak bola akan kembali, tak lama lagi kami akan bisa melakukan sesuatu yang paling kami cintai," lanjutnya.
Ingin Menghibur Masyarakat
Rangkaian pagelaran sepak bola di Italia akan dimulai pada tanggal 12 Juni waktu setempat. Dimulai dari laga leg kedua semi-final Coppa Italia yang mempertemukan Juventus dengan rival bebuyutannya, AC Milan.
Serie A sendiri baru akan bergulir kembali pada tanggal 20 Juni mendatang dan selesai di awal bulan Agustus. Tuntutan fisik jelas menjadi beban para pemain karena mereka harus melewati pertandingan per tiga hari dalam sepekan.
Dybala hanya mengharapkan yang terbaik. "Saya harap kami bisa menikmati sekaligus menghibur orang-orang.
"Rasanya indah mengetahui kalau fans akan mendapatkan kesempatan untuk melihat pertandingan yang berbeda tiap harinya," pungkasnya.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Dua Misi Transfer Barcelona di Italia Terancam Gagal, Apa Saja?
- Barcelona 2015: Bagaikan Muhammad Ali di Final Liga Champions
- Apa Perbedaan Maurizio Sarri dan Massimiliano Allegri di Mata Leonardo Bonucci?
- Leonardo Bonucci: Andai Serie A Musim Ini Kembali Terhenti, Mending Tidak Ada Scudetto
- Kekaguman Leonardo Bonucci: Libur 3 Bulan, Kondisi Fisik Cristiano Ronaldo Tetap Sempurna
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Telikung Inter Milan untuk Transfer Marash Kumbulla
Liga Italia 8 Juni 2020, 21:40
-
PSG Berencana Tukar Verratti Dengan Pjanic
Liga Italia 8 Juni 2020, 20:47
-
Mimpi Paulo Dybala: Ingin Main Bareng Paul Pogba
Liga Inggris 8 Juni 2020, 17:00
-
Lagi, Fiorentina Tegaskan Siap Berpisah dengan Federico Chiesa
Liga Italia 8 Juni 2020, 16:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR