
Bola.net - AC Milan tidak ingin sekadar numpang lewat di Liga Champions musim 2021/2022. Setelah cukup lama absen di panggung paling bergengsi itu, pelatih Stefano Pioli ingin menjadikan Rossoneri sebagai tokoh protagonis.
Milan akan berlaga di fase grup Liga Champions musim ini. Milan terakhir kali bermain di Liga Champions pada tujuh tahun lalu. Kala itu, Milan sudah tidak lagi menjadi pesaing juara.
Setelah cukup lama absen, kini Milan akan kembali. Milan merasa cukup kompetitif untuk bersaing di Liga Champions. Pioli yakin pasukannya tidak akan sekadar jadi pelengkap, tapi jadi tokoh utamanya.
Protagonis
Milan bergerak cukup aktif di bursa transfer. Rossoneri mendapatkan tujuh pemain baru, termasuk dua pemain yang musim lalu dipinjam. Pioli yakin skuad yang ada bisa membuat Milan bersaing di top level Eropa.
"Kami adalah grup yang kuat, dan kami ingin memenangkan semua laga," ucap Pioli dikutip dari Football Italia.
"Kita bisa melakukannya dengan baik jika kami bisa menggabungkan ambisi dan kerendahan hati. Kami akan tampil di Liga Champions, di mana kami akan mencoba menjadi protagonis," sambung Pioli.
Pioli menambahkan, para pemain baru Milan sudah terintegrasi dengan baik dengan pemain lama. "Pemain yang datang adalah pemenang. Mereka punya pengalaman di top level dengan mentalitas yang akan sangat penting," sambungnya.
Percaya Diri
Di masa lalu, Milan punya tradisi bagus di Liga Champions. Ada ungkapan populer bahwa Rossoneri punya DNA Liga Champions. Milan acap kali tampil bagus pada level Eropa, walau kesulitan di ajang domestik.
Bersama para pemain baru, Pioli cukup percaya diri bahwa Milan bisa bersaing di Liga Champions. Apalagi, para pemain muda di skuad Milan kini sudah jauh lebih matang.
"Pemain yang tahu apa artinya menang, terintegrasi dengan baik ke dalam grup. Saya menemukan para pemain saya sangat peduli dengan tim dan dewasa. Musim-musim yang sudah kami lalui telah membuat kami berkembang dan memberi kami kepercayaan diri," katanya.
Sumber: Football Italia
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 8 Perubahan! Perkiraan Starting XI Terkuat AC Milan di Pekan ke-1 Serie A 2021/2022
- Peran Gelandang Juventus: Ramsey jadi Deep-lying Playmaker, Locatelli jadi Mezzala
- Penjelasan Allegri Soal Mengapa Ronaldo Cadangan: Kami Sudah Bicara, Dia yang Minta
- Sampdoria vs AC Milan, 5 Alasan I Rossoneri Layak Dijagokan sebagai Pemenang
- Aneh! Jose Mourinho Sebut AS Roma Justru Bermain Buruk Ketika Situasi 11 Lawan 10
- Misteri Cristiano Ronaldo: Mengapa Cadangan? Minta Sendiri atau Soal Teknis?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peran AC Milan di Liga Champions: Tokoh Protagonis
Liga Italia 23 Agustus 2021, 14:17
-
Ronaldo dan Satu Serangan Terakhir di Liga Champions Bersama Juventus
Liga Champions 21 Agustus 2021, 01:14
-
Nominasi UEFA Men's of The Year 2020/21: Tiga Besar Dihuni Gelandang
Liga Champions 20 Agustus 2021, 00:27
-
Hasil Playoff Liga Champions 2021-2022: AS Monaco Dikalahkan Shakhtar Donetsk
Liga Champions 18 Agustus 2021, 12:24
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR