Bola.net - Masa depan Cristiano Ronaldo di Juventus hingga kini masih jadi bahan pembicaraan. Namun, Andrea Pirlo mengatakan bahwa pihaknya masih belum memikirkan masa depan sang pemain.
Ronaldo didatangkan dengan banderol 100 juta euro dari Real Madrid. Kehadiran bintang Portugal itu diharapkan bisa mebawa Juventus berjaya di Eropa.
Namun, prestasi Juventus justru menurun sejak kedatangan Ronaldo. Musim ini, mereka disingkirkan Porto pada babak 16 besar Liga Champions.
Kegagalan itu langsung membuat masa depan Ronaldo dispekulasikan. Ronaldo kabarnya bakal dilego pada musim panas mendatang.
Masa Depan Ronaldo
Kontrak Ronaldo di Juventus tinggal satu tahun lagi. Meski begitu, Pirlo mengatakan bahwa mereka masih belum membahas tentang masa depan sang pemain.
“Ronaldo memiliki satu tahun lagi di kontraknya dan kami senang dia bisa terus bermain dengan kami," kata Pirlo seperti dilansir Football Italia.
"Pada level teknis dan taktis, kami bahkan belum memikirkan tentang masa depan."
Beri Tekanan pada Inter
Pemimpin klasemen Inter tidak akan bermain pada akhir pekan ini. Pertandingan mereka melawan Sassuolo ditunda karena Covid-19 merebak di dalam skuad Nerazzurri.
Juventus sendiri saat ini sedang tertinggal 10 poin dari Inter. Pirlo menegaskan bahwa timnya akan terus memberikan tekanan kepada Nerazzurri.
“Merupakan tugas kami untuk memberikan tekanan pada Inter, karena kami memiliki kesempatan untuk memangkas jarak, tetapi itu semua tergantung pada kami. Kami meminta informasi dan menerimanya. Hal yang berbeda telah dilakukan dalam kasus ini dibandingkan dengan situasi lain," lanjutnya.
“Itu terjadi pada momen positif bagi Inter, yang juga akan bisa mempertahankan para pemain mereka daripada mengirim mereka ke tugas internasional. Dalam hal itu, mereka beruntung."
Laga Selanjutnya
Juventus akan menerima kunjungan Benevento pada pekan ke-28 Serie A 2020/21.
Pertandingan ini akan berlangsung di Allianz Stadium, Minggu (21/3/2021) malam WIB.
Sumber: Football Italia
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pirlo Bocorkan Masa Depan Ronaldo di Juventus
Liga Italia 20 Maret 2021, 23:30
-
Dapat Porto, Chelsea Tak Mau Bernasib Seperti Juventus
Liga Champions 20 Maret 2021, 17:00
-
Mau Cristiano Ronaldo, Real Madrid Hanya Bersedia Bayar Murah ke Juventus
Liga Spanyol 20 Maret 2021, 16:40
-
Tak Berminat Pensiun di Juventus, Gianluigi Buffon Siap Kembali ke Parma
Liga Italia 20 Maret 2021, 15:51
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR