
Bola.net - Keseriusan Juventus membenahi tim di musim panas jadi sinyal bahwa mereka ingin bersaing kembali memperebutkan Scudetto 2022/2023. Total enam pemain baru didatangkan dan berpotensi masih bertambah sebelum bursa transfer musim panas ditutup.
Sejumlah nama-nama besar berhasil didatangkan, membuat skuad Si Nyonya Tua tampak mewah. Kedatangan Paul Pogba dari Manchester United dan Angel Di Maria dari Paris Saint-Germain secara gratis menjamin kemewahan skuad.
Dengan komposisi skuad yang ada saat ini, Juventus bisa memainkan formasi pakem 3-5-2 atau beralih menggunakan 4-5-1. Sebab, kehilangan Matthijs De Ligt dan Giorgio Chiellini di lini belakang dapat mempengaruhi cara bermain anak asuh Massimiliano Allegri.
Selama pramusim, Juventus tampaknya sedang mengasah kemampuan bermain dengan sistem empat bek. Jadi perkiraan susunan sebelas pertama di bawah akan menggunakan formasi 4-5-1.
Simak ulasan selengkapnya di bawah, ya, Bolaneters!
Kiper
Wojciech Szczesny
Kiper berusia 31 tahun ini dipastikan tidak akan kehilangan tempat utama di posisi penjaga gawang Juventus. Musim lalu, Szczesny tampil sebanyak 40 kali atau kiper yang paling banyak mendapat kesempatan tampil.
Namun demikian, posisinya di awal musim tampak akan tergantikan oleh kiper lapis kedua antara Mattia Perin atau Carlo Pinsoglio.
Szczesny dikabarkan mendapat cedera di sesi pramusim. Ia harus absen setidaknya sampai 30 Agustus 2022 mendatang. Selepas itu, jika segera pulih, eks kiper Arsenal itu akan segera jadi pilihan utama lagi.
Bek
Cuadrado adalah pilihan utama di posisi wing back kanan dengan 45 kali penampilan. Maka ketika beralih harus menggunakan bek kanan, pemain berusia 33 tahun ini tetap akan dapat tempat utama.
Pemain yang sudah memperkuat Juventus selama 11 tahun ini dipastikan akan dapat satu tempat lagi di tim utama musim depan. Pengalaman dan kepemimpinannya akan diperlukan bagi seluruh skuad.
Kepergian De Ligt membuat Juventus mencari penggantinya. Sosok tersebut adalah Bremer yang didatangkan dari Torino. Dengan cap sebagai bek terbaik di Liga Italia saat ini, pemain asal Brasil ini akan sering terlihat di susunan sebelas pertama.
Siapa lagi bek kiri Juventus yang paling bisa diandalkan selain Alex Sandro? Pemain berusia 30 tahun ini hanya tergantikan jika mendapat cedera. Mattia De Sciglio belum jadi lawan sepadan bagi Alex untuk mendapat tempat utama.
Gelandang
Chiesa memang masih dibekap cedera dan akan kembali pada awal Oktober 2022. Kembalinya pemain berusia 24 tahun itu akan membuat posisi di sayap kanan segera menjadi jaminan. Untuk sementara ini, posisi sayap kanan bisa diisi oleh Angel Di Maria.
Locatelli dengan cepat jadi idola baru di Juventus sejak didatangkan dari Sassuolo. Ia sudah bermain sebanyak 43 kali di seluruh ajang musim lalu. Itu berarti, tempatnya masih akan akan aman di musim ini dengan Massimiliano Allegri tetap berada di kursi kepelatihan.
Pogba didatangkan tentu dengan suatu alasan, apa lagi kalau bukan jadi pemain inti di lini tengah Juventus. Sayangnya, Pogba kini dibekap cedera selama kurang lebih dua bulan, sehingga satu posisi di lini tengah bisa saja digantikan calon pemain Leandro Paredes atau Denis Zakaria.
Di tengah kabar akan keluarnya Adrien Rabiot, Paredes menyeruak masuk jadi calon pemain Juventus. Kepastian transfernya pun hampir rampung. Jika jadi bergabung, maka pemain Argentina ini dipastikan akan menjamin satu tempat di lini tengah.
Dengan formasi empat bek, Di Maria dapat kembali dimaksimalkan di sisi sayap, tidak harus bergantung pada wing back. Di Maria sendiri sebenarnya dapat beroperasi di dua sayap. Dengan cederanya Chiesa yang mengharuskannya bergeser ke kanan, posisi sayap kiri kemungkinan besar akan diisi oleh Filip Kostic terlebih dahulu.
Penyerang
Posisi penyerang tengah tampak tidak akan terjadi persaingan sengit karena Vlahovic dipastikan akan mendapatkan posisi tersebut. Apalagi semenjak kepergian Alvaro Morata dan Paulo Dybala, serta ketiadaan penyerang baru membuat posisi ini aman dari kuasa Vlahovic.
Pesaing terdekat pemain berusia 22 tahun ini hanyalah seorang Moise Kean dan Kaio Jorge.
Eks pemain Fiorentina ini dengan cepat jadi tumpuan Juventus di setengah musim lalu, ia mencatatkan 21 penampilan dan 9 gol. Dengan masa adaptasi yang semakin banyak, Vlahovic bisa saja memberi impak yang lebih besar di musim ini.
Starting XI Juventus
Starting XI Juventus (c) Bola.net
Bacaan Menarik Lainnya:
- Juventus Hampir Dapatkan Leandro Paredes, namun Masalahnya Ada Satu
- Setelah Tes Medis, Filip Kostic Teken Kontrak Tiga Tahun di Juventus
- Gleison Bremer Tertantang Mainkan Tiga Bek di Juventus
- Juventus Siap-siap Patah Hati, Tottenham Punya Kans Lebih Kuat Dapatkan Memphis Depay
- Gawat MU, Juventus Kian Serius Kejar Anthony Martial
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Resmikan Transfer Filip Kostic
Liga Italia 12 Agustus 2022, 19:42 -
Tiba di Turin, John Murtough Bakal Tuntaskan Transfer Adrien Rabiot
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 17:21 -
6 Alasan Serie A 2022/2023 Bakal Menarik: Jangan Dicap Membosankan Lebih Dulu!
Liga Italia 12 Agustus 2022, 12:48 -
Adrien Rabiot Disebut Bukan Opsi Bagus Buat Manchester United
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 08:54
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR