Bola.net - Gelandang asal Prancis, Blaise Matuidi, sudah nyaris angkat kaki dari Juventus pada musim panas ini. Tetapi kepergiannya batal terlaksana karena sang klub memilih untuk memperpanjang masa abdinya sampai 2021.
Ya, seperti yang diketahui, kontrak pria berusia 32 tahun tersebut berakhir pada penghujung musim 2019/20. Namun kontribusinya sejauh ini membuat Juventus merasa sayang untuk membiarkannya pergi.
Pada bursa transfer musim panas tahun 2019 kemarin, Juventus nampak sudah siap untuk menjalani kehidupan tanpa dirinya. Pasalnya mereka merekrut dua gelandang yang usianya lebih muda, Adrien Rabiot dan Aaron Ramsey.
Tapi pada akhirnya, peran Matuidi belum ada yang bisa menggantikan. Oleh sang pelatih, Maurizio Sarri, Matuidi diberikan jatah tampil sebanyak 31 kali di berbagai kompetisi musim ini.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Juventus Ikat Matuidi dengan Kontrak Anyar
Performa yang apik tersebut membuat Juventus resmi memperpanjang kontrak Matuidi. Namun ada kabar yang menyebutkan kalau Bianconeri sudah lama mengikat Matuidi dengan perjanjian anyar.
Kabar tersebut diketahui dari laporan tengah tahun klub yang rilis baru-baru ini. Dari situ, diketahui bahwa Matuidi telah menandatangani kontrak anyar pada tanggal 14 Februari namun belum diumumkan kepada publik.
Terlepas dari itu, Matuidi sudah hampir pasti bertahan di Turin sampai paling tidak tahun 2021 mendatang. Dan perpanjangan kontrak tersebut membuat Olympique Lyon yang dikabarkan sedang mengejarnya harus gigit jari.
Matuidi Positif Terinfeksi Covid-19
Matuidi sudah mengumpulkan 31 kali penampilan bersama Juventus pada musim ini. Sayangnya, angka tersebut tak bakalan bertambah dalam waktu dekat karena pandemi virus Corona yang sedang merambah Italia saat ini.
Faktanya virus Corona tidak hanya mengganggu Serie A. Kompetisi lain seperti Premier League, La Liga, serta Liga Champions juga harus mengalami penundaan karena penyebaran virus yang terlalu cepat.
Bahkan penyebarannya pun tidak pandang bulu. Matuidi beserta kedua rekan setimnya, Daniele Rugani dan juga Paulo Dybala, beberapa pekan lalu dinyatakan positif terinfeksi virus tersebut dan harus mengisolasi diri.
"Saya positif, saya kuat, moral saya bagus. Kami akan menjadi lebih kuat secara kolektif dari tes ini," ujar Matuidi saat pertama kali dinyatakan positif terjangkit virus Corona, dikutip dari Instagram miliknya.
(Goal International)
Baca juga:
- Pilih PSG atau Manchester United, Cristiano Ronaldo?
- Juventus Ajukan Tukar Tambah Matthijs De Ligt dengan Paul Pogba, Angkut Gak Nih?
- Paul Pogba Disarankan Tidak Gabung Real Madrid, Mengapa?
- Ada Ronaldo, Paul Pogba Disebut Tergoda Balik ke Juventus
- Dari Ronaldo Hingga Widodo, Ini Parade Gol Tendangan Salto Paling Ikonis Sepanjang Masa
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carlos Tevez: Pemain Bola Bisa Hidup Setahun Tanpa Gaji
Bola Dunia Lainnya 2 April 2020, 22:08
-
Maurizio Sarri Ajak Willian Gabung Juventus
Liga Italia 2 April 2020, 18:40
-
3 Calon Striker Baru Juventus Musim Depan
Editorial 2 April 2020, 16:59
-
Bukan Juventus, Paul Pogba Ternyata Lebih Ngebet Gabung Real Madrid
Liga Inggris 2 April 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR