Jika musim lalu Juventus nyaris melaju sendirian di depan, musim ini diyakini banyak klub siap menempel sang juara bertahan berkat tambahan amunisi yang mumpuni. Selain Napoli dan AC Milan yang finish tiga besar musim lalu, Fiorentina, Lazio, AS Roma, dan Internazionale juga siap memberikan hadangan kepada Bianconeri dalam usaha meraih trofi ketiga secara beruntun.
Eks penggawa Inter di 2009-2012, Thiago Motta memiliki pandangannya sendiri tentang siapa yang akan menjadi rival kuat bagi Juve musim ini. Oriundi kelahiran Brasil ini menunjuk Napoli sebagai klub yang paling potensial untuk menghadang La Vecchia Signora.
"Juve masih menjadi yang terkuat, namun Napoli telah melakukan penambahan materi yang signifikan dan juga memiliki pelatih serta skuat yang fantastis," ungkap gelandang yang kini bermain untuk PSG tersebut.
Motta memuji eks pelatihnya saat masih di Inter, Rafael Benitez, sebagai faktor kunci yang akan semakin membuat Il Partenopei layak diwaspadai.
"Benitez melakukan yang terbaik di manapun ia melatih. Memang ia tidak lama berada di Inter, tapi ia berhasil meraih dua trofi dalam setengah musim."
"Saat ini ia berada di klub sebesar Napoli pada saat yang tepat, dengan materi pemain yang bagus. Benitez adalah pelatih yang sangat cerdas. Saya yakin Napoli akan menyaingi Juve dalam meraih Scudetto musim ini," tambah Motta. [initial]
(gds/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tardelli: Juventus Sudah Selevel Madrid
Liga Champions 6 September 2013, 21:34
-
Wenger: Juventus Kandidat Kuat Juara Liga Champions
Liga Champions 6 September 2013, 18:10
-
Llorente Berterimakasih Kepada Dukungan Fans
Liga Italia 6 September 2013, 16:15
-
Lichtsteiner Yakini Juve Punya 31 Scudetto
Liga Italia 6 September 2013, 15:16
-
Gemilang Bersama Juve, Pintu Timnas Terbuka Bagi Tevez
Piala Dunia 6 September 2013, 14:30
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR