Bola.net - - Massimiliano Allegri akan meninggalkan Juventus pada akhir musim. Kapten sekaligus bek Juve Giorgio Chiellini mengaku tidak terkejut dengan hal tersebut.
Allegri berhasil mengantarkan Juventus memenangkan lima gelar Serie A secara beruntun. Selain itu, ia juga sukses menggondol empat Coppa Italia dan dua gelar Supercoppa Italiana.
Allegri berhasil mempersembahkan total 11 gelar dalam kurun waktu lima musim saja. Pencapaian itu tentu saja sangat luar biasa dan sulit diikuti pelatih lainnya.
Namun, kebersamaan Allegri dengan Juventus akan berakhir pada akhir musim ini. Mantan pelatih AC Milan itu sepakat untuk menanggalkan jabatannya.
Sudah Memperkirakan
Saat ini masih belum jelas siapa yang akan menggantikan Allegri di Juventus. Namun, Chiellini sudah memperkirakan kepergian sang pelatih sebelumnya.
"Setelah 15 tahun di Juventus, saya akan berbohong kepada Anda jika saya tidak memperkirakannya [kepergian Allegri]," kata Chiellini kepada Sky Sport Italia.
“Pasti tidak ada komentar dan tindakan yang mudah untuk diinterpretasikan.
“Saya tahu bagaimana keadaan di sini. Dia diusir dari jalan yang pantas diterimanya. Dia membuat sejarah di Juventus dan saya tidak akan terkejut dia akan kembali ke sini."
Pilih Lippi
Sudah ada banyak nama yang dimunculkan media sebagai calon pengganti Allegri seperti Simone Inzaghi, Josep Guardiola hingga Jose Mourinho. Namun, Chiellini lebih suka dengan Marcelo Lippi.
"Pelatih Juve berikutnya adalah Marcello Lippi," katanya dengan nada sinis. “Mungkin Barzagli akan menjadi pelatih berikutnya.
“Dia mengambil kursus pelatihan pada bulan Juli dan musim dimulai pada bulan Agustus. Namun ada orang yang lebih cocok untuk memilih daripada saya."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peringatan Lotito untuk Juventus: SMS Adalah Permata Mahkota Lazio!
Liga Italia 22 Mei 2019, 21:14
-
Juventus Mulai Tawar Nicolo Zaniolo
Liga Italia 22 Mei 2019, 20:20
-
Juventus Pakai Jasa Makelar untuk Rekrut Mauricio Pochettino
Liga Italia 22 Mei 2019, 17:40
-
Soal Pengganti Allegri, Chiellini Pilih Lippi
Liga Italia 22 Mei 2019, 11:45
-
Tinggalkan Juventus, Allegri Akan Dirindukan Para Pemain
Liga Italia 22 Mei 2019, 11:15
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Popsivo Polwan di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:24
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 3 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 09:56
-
Daftar Pemain Voli Putri Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 09:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


























KOMENTAR