
Bola.net - Mantan presiden Juventus Giovanni Cobolli Gigli menilai Thiago Motta merupakan sosok paling tepat untuk menggantikan Massimiliano Allegri sebagai pelatih Bianconeri.
Allegri kembali ke Juventus pada tahun 2021 lalu. Dia menandatangani kontrak berdurasi empat tahun dengan Bianconeri.
Namun, Allegri belum bisa mengembalikan kejayaan Juventus. Musim ini, Si Nyonya Tua berada di peringkat ketiga dalam ajang Serie A.
Saat ini Allegri masih terikat kontrak dengan Juventus hingga Juni 2025. Namun, ada kabar yang mengatakan bahwa Juventus siap berpisah dengan Allegri di akhir musim.
Tak Bisa Gaet Pelatih Top

Juventus saat ini tengah mengalami masalah finansial. Karena itu, Bianconeri sepertinya tak akan bisa menggaet pelatih top seperti Zinedine Zidane.
“Juve perlu mengatur keuangan mereka, sehingga tidak mampu merekrut pelatih dengan gaji yang sama dengan yang mereka bayarkan kepada Allegri, sehingga hal itu mengesampingkan Zinedine Zidane," kata Cobolli Gigli kepada Calciomercato.it.
Rekrut Thiago Motta

Belakangan ini, beberapa nama pelatih telah dikaitkan dengan Juventus. Namun, Cobolli Gigli menganggap pelatih Bologna Thiago Motta sangat cocok untuk menggantikan Allegri dan memulai era baru di Turin.
Oleh karena itu, saya akan memilih pelatih yang lebih muda dan Thiago Motta sedang membuktikan dirinya di Bologna," lanjutnya.
"Dia memiliki visi sepakbola modern dan berhasil mengeluarkan yang terbaik dari para pemainnya. Jujur saja, saya ingin melihatnya di bangku cadangan Juventus jika Allegri pergi.
"Dia akan menjadi profil sempurna untuk membuka era baru."
Kandidat Lainnya
Mantan pemain Juventus Raffaele Palladino saat ini tengah menunjukkan kinerja yang bagus selama menangani Monza. Dia juga bisa menjadi pengganti Allegri di ruang ganti Bianconeri.
"Saya ingat Raffaele Palladino ketika dia masih menjadi pemain Juventus selama masa jabatan saya dan saya bercanda memanggilnya Palladinho, seperti Ronaldinho," tambahnya.
"Dia melakukan hal-hal luar biasa di Monza dan memiliki karakter yang kuat.”
Sumber: Serie A
Jadwal Pertandingan Juventus Berikutnya
Pertandingan: Lazio vs Juventus
Kompetisi: Serie A
Venue: Olimpico
Hari: Minggu, 31 Maret 2024
Jam: 00.00 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Serie A 2023/2024
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Segera Kirimkan Tawaran untuk Gleison Bremer
Liga Inggris 21 Maret 2024, 20:00
-
Thiago Motta, Sosok Sempurna Untuk Mulai Era Baru di Juventus
Liga Italia 21 Maret 2024, 11:03
-
Juventus Mending Lepas Chiesa daripada Rabiot
Liga Italia 21 Maret 2024, 10:34
-
Liga Italia 19 Maret 2024, 15:48

LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR