
Bola.net - AC Milan tampil dengan wajah baru di Serie A musim 2023/2024. Tak ada Sandro Tonali di lini tengah. Sebagai gantinya, pelatih Stefano Pioli kini punya 'Trio R' untuk mengisi sektor gelandang.
Dua musim terakhir, Milan selalu kehilangan gelandang andalan di awal musim. Pada 2022/2023, Milan harus merelakan Fracnk Kessie pindah ke Barcelona. Musim ini, ada Sandro Tonali yang pindah ke Newcastle.
Keputusan Milan melepas Sandro Tonali menimbulkan tanda tanya besar. Namun, dari hasil penjualan Tonali, Milan bisa mendatangkan beberapa pemain incaran. Milan pun mampu membangun ulang lini tengah mereka.
Tiga gelandang baru dibeli Milan, dua langsung jadi pemain inti pada duel lawan Bologna. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Cara Kerja Gelandang Milan
Milan berjumpa Bologna pada pekan ke-1 Serie A di Stadion Renato Dall'Ara, Selasa 22 Agustus 2023. Rossoneri menang dengan skor 2-0 pada duel tersebut lewat gol Olivier Giroud dan pemain debutan Christian Pulisic.
Pioli memakai formasi 4-3-3 pada laga lawan Bologna. Pioli memberi kepercayaan pada 'Trio R' di lini tengah. Mereka antara lain Reijnders, Rade Krunic, dan Ruben Loftus-Cheek.
Posisi pemain AC Milan pada laga lawan Bologna (c) Whoscored
Reijnders diberi kepercayaan bergarak mobile. Dia cukup dominan dan mencatat akurasi umpan hingga 100 persen (28 kali). Selain itu, Reijnders juga membuat satu assist. Debut yang cukup mengesankan dari Reijnders.
Ruben Loftus-Cheek lebih banyak bergerak di sisi kanan. Dia sering melakukan kombinasi dengan Pulisic. Sementara, Rade Krunic menjadi gelandang bertahan. Krunic tampil cukup bagus untuk melapisi lini belakang Milan.
Masih Mungkin Berganti
Milan memulai musim dengan hasil positif. Dari sisi permainan, perubahan yang dibuat Pioli juga memberi dampak bagus. Lini tengah segera nyetel. Begitu juga dengan Pulisic yang tampil bagus di sisi kanan.
Namun, bukan berarti Milan tidak akan mengubah komposisi yang ada. Ingat, masih ada Ismael Bennacer, Tomaso Pobega, dan Yunus Musah yang siap bersaing di lini tengah Milan.
"Kami masih harus bekerja keras dan Bologna memainkan permainan yang bagus. Sekarang, kami memiliki kemungkinan untuk memahami satu sama lain pada area mana kami harus tumbuh lebih baik," ucap Pioli.
Sumber: Whoscored, SempreMilan
Klasemen Serie A 2023/2024
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita AC Milan terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Italia hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Serie A dan jadwal lengkap AC Milan di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Tijjani Reijnders di Bologna vs AC Milan: Akurasi Passing 100 Persen, 1 Assist, Idola Baru Milanisti
- Debut Berjalan Mulus, Bos AC Milan Puji Setinggi Langit Performa Christian Pulisic
- Jadwal Lengkap AC Milan 2023-2024
- Inter Milan Buka Opsi Balikan dengan Alexis Sanchez, Pertanda Joaquin Correa Cabut?
- Man of the Match Bologna vs AC Milan: Olivier Giroud
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tiba di Italia, Marco Pellegrino Segera Jadi Pemain AC Milan
Liga Italia 22 Agustus 2023, 18:00 -
Christian Pulisic Buka-bukaan Alasan Cabut dari Chelsea ke AC Milan
Liga Italia 22 Agustus 2023, 17:20 -
Awali Serie A Musim 2023/2024 dengan Kemenangan, AC Milan Berjaya di Markas Bologna
Galeri 22 Agustus 2023, 11:27 -
Sikat Bologna, Giroud Sebut Milan Hampir Siap Bertarung Rebut Scudetto
Liga Italia 22 Agustus 2023, 10:42 -
Christian Pulisic Ungkap Perasaan Kala Cetak Gol Pertama di AC Milan
Liga Italia 22 Agustus 2023, 10:23
LATEST UPDATE
-
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR