Bola.net - Daun selada merupakan satu di antara sayuran hijau yang banyak dijumpai. Sayuran hijau ini biasa dijadikan lalapan teman makan nasi atau hiasan di berbagai menu makanan. Namun, selada tak sekadar lalapan atau hiasan. Selada justru memiliki ragam manfaat bagi kesehatan tubuh.
Selada mengandung banyak nutrisi yang baik bagi kesehatan. Sayuran hijau tersebut merupakan sumber vitamin A dan vitamin K. Daun selada juga memiliki kandungan nutrisi penting seperti zat besi, kalsium, folat, dan serat.
Sebuah penelitian menemukan rajin mengonsumsi satu cangkir jus selada akan memenuhi 82 persen kebutuhan vitamin A dan 60 persen kebutuhan harian vitamin K. Terlebih, selada juga hanya mengandung delapan kalori dan nol lemak.
Wajar saja jika daun selada banyak dikonsumsi bagi mereka yang tengah menerapkan program diet untuk menurunkan berat badan. Lalu, apa saja manfaatnya Berikut manfaat selada bagi kesehatan dan kecantikan yang kerap terabaikan, seperti merangkum dari berbagai sumber.
Menjaga Kesehatan Jantung
Kandungan folat dalam daun selada berfungsi mengolah asam amino bernama homosistein dalam darah. Apabila kadar homosistein terlalu tinggi, dapat menimbulkan berbagai masalah pada jantung, seperti penyumbatan pembuluh darah.
Kandungan vitamin A dan C dalam dauh selada juga berfungsi sebagai anti-oksidan yang ampuh melawan radikal bebas. Kandungan tersebut juga mampu mencegah kerusakan sel-sel yang berujung pada penyakit jantung.
Selain itu, kandungan asam folat dalam daun selada bisa menurunkan risiko terkena stroke, penyakit arteri koroner, hingga emboli pada paru-paru.
Baik untuk Mata Minus
Apakah Anda mengalami rabun jauh alias mata minus? Anda sepertinya perlu rajin mengonsumsi daun selada.
Mata minus atau rabun jauh bisa diakibatkan oleh radiasi dan radikal bebas sehari-hari yang bisa merusak retina mata, juga dapat menyebabkan kerabunan jarak dekat hingga kebutaan. Namun, Anda bisa mencegahnya dengan daun selada.
Sayuran ini mengandung vitamin A cukup tinggi yang dapat mencegah peningkatan risiko glaukoma, katarak, dan menurunnya penglihatan karena proses penuaan. Dengan rajin mengonsumsi daun selada, Anda bisa meningkatkan ketajaman penglihatan meski usia terus bertambah.
Merawat Kecantikan Kulit
Daun selada kaya nutrisi penting untuk merawat kecantikan kulit, seperti vitamin A dan vitamin C.
Kandungan vitamin A dapat meratakan warna kulit, sehingga dapat mengatasi kulit belang akibat terbakar sinar matahari. Sedangkan vitamin C dalam daun selada akan membuat kulit lebih kencang, cerat, dan tidak mudah keriput.
Kandungan mineral tinggi yang dimiliki daun selada juga dapat mencegah kulit kering dan bersisik. Anda perlu rajin mengonsumsi daun selada untuk menutrisi kulit dari dalam tubuh. Namun, Anda juga bisa menghaluskan daun selada sebagai masker perawatan kulit dari luar.
Membantu Menurunkan Berat Badan dan Cegah Obesitas
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, daun selada cocok dijadikan menu diet bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan. Selain lezat dan segar, daun selada dapat melancarkan pencernaan.
Kandungan serat dalam daun selada juga terbilang cukup tinggi. Kandungan itulah yang akan membantu mengeluarkan garam empedu dari tubuh. Serat juga dapat mendetoks racun dan sisa makanan dari dalam tubuh melalui feses, sehingga tidak terlalu lama tertimbun dalam tubuh dan tidak mengendap menjadi lemak.
Mengatasi Insomnia
Apakah Anda mengalami insomnia atau memiliki kualitas tidur kurang baik? Anda perlu mengonsumsi selada secara rutin supaya mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik.
Selada biasanya dijadikan menu pelengkap atau lalapan. Namun tanpa disadari, kandungan zat dalam sayuran hijau ini mampu menghilangkan kegelisahan dan mengurangi kecemasan.
Anda bisa mengonsumsi 1-3 lembar daun selada untuk membantu mengatasi gangguan susah tidur alias insomnia. Daun yang satu ini juga mampu meredakan sakit kepala, nyeri otot dan nyeri sendi.
Selada memiliki cairan putih yang disebut lactucarium. Cairan itu memiliki peran untuk membuat tubuh dan otak terasa lebih rileks. Caranya, Anda bisa mengonsumsi beberapa lembar daun selada atau minum jus selada sebelum tidur.
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Novie Rachmayanti/Editor: Yus Mei Sawitri/Dipublikasi: 18 November 2019
Baca Juga:
- Pemain-pemain Liga 1 yang Laris Sebagai Bintang Iklan
- Bukti Akademi Chelsea Bukan Kaleng-kaleng, Timnas Inggris Rasakan Khasiatnya
- Bagaimana Klasemen Premier League Andai Hanya Gol Pemain Asal Inggris yang Dihitung? Jangan Terkejut
- Apa Jadinya Jika Para Pebalap Ini Tak Turun di MotoGP?
- Andai Dibagi 5 Level, Siapa Pemain Manchester United Terbaik dan Terburuk? Fan Ini Punya Jawabannya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Timnas Malaysia vs Timnas Indonesia 19 November 2019
Tim Nasional 19 November 2019, 17:43
-
Tak Hanya Marc-Alex Marquez, 8 Kakak-Adik Ini Geluti Olahraga yang Sama
Bolatainment 19 November 2019, 17:30
-
Jersey Chelsea, Barcelona, dan Jersey Terburuk Musim 2019-2020
Open Play 19 November 2019, 15:15
-
3 Bukti Hati Besar Anthony Ginting Usai Kontroversi Hong Kong Terbuka 2019
Bulu Tangkis 19 November 2019, 15:05
-
Malaysia vs Indonesia, Instruksi Menang dari Presiden FAM
Tim Nasional 19 November 2019, 14:49
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR